ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Pemkab Kukar Bersama Polres dan Kodim Teken NPHD Pengamanan Pilkada 2024

March 5, 2024 by  
Filed under Kutai Kartanegara

Share this news

TENGGARONG  – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) Pengamanan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kutai Kartanegara Tahun 2024.

Penandatanganan dilakukan Bupati Kukar Edi Damansyah bersama Kapolres Kukar AKBP Heri Rusyaman, Kapolres Bontang AKBP Alex Frestian Lumban Tobing, Dandim 0906 KKR Letkol Czi Damai Adi Setiawan dan Dandim 0908 Bontang Letkol Inf Aryo Bagus Daryanto, yang dihadiri juga Sekda Kukar Sunggono dan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Rinda Desianti di Ruang Eksekutif kantor bupati, Senin (4/3/2024).

Edi Damansyah selaku koordinator Foarum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menyampaikan ucapan terimakasih, karena tugas – tugas kedinasan dan kelembagaan khususnya TNI Polri dalam menciptakan kondusifitas, ketentraman masyarakat dan kondisi kehidupan masyarakat bisa terjaga dengan baik, karena salah satu indikator kondusifitas daerah dan ketentraman masyarakat.

Bupati juga menyampaikan permohonan maaf kepada Kapolres Bontang dan Dandim 0908 Bontang, karena jarang berkomunikasi, namun Ia memastikan pekerjaannya berjalan baik.

Terkait NPHD, Edi menyebutkan agak terlambat dilakukan, karena tugas – tugas mengawal pemilu presiden dan wakil serta legislatif baru selesai dilaksanakan, saat ini masih finalisasi di kabupaten. Edi juga ingin memastikan anggaran untuk pengamanan Pemilu serentak 2024 ini sudah tersedia di bendahara umum daerah.

Sementara itu Kaban Kesbangpol Rinda Desianti dalam laporannya menyebutkan kegiatan Penandatanganan NPHD dimaksudkan sebagai bentuk dukungan, peran dan kewajiban Pemerintah Daerah bersama dengan TNI dan POLRI atas terselenggaranya Pemilihan Serentak Tahun 2024 yang kondusif.

Dengan tujuan terealisasinya dukungan dan fasilitasi penyelenggaraan Pemilihan Serentak Tahun 2024, dan terselenggaranya Pemilihan Serentak Tahun 2024 yang aman, kondusif, serta dalam koridor demokratis dan partisipatif, dan juga untuk meningkatkan partisipasi masyarakat pada Pemilihan Serentak Tahun 2024.

Adapun besaran anggaran yang diperlukan, untuk Polres Kutai Kartanegara sebesar Rp. 8.156.377.000, Polres Bontang sebesar Rp. 1.289.990.000, Kodim 0906/ Kutai Kartanegara sebesar Rp. 2.073.953.000,- dan Kodim 0908/Bontang sebesar Rp. 624.305.000,-

Pembiayaan bersumber pada anggaran Hibah Pengamanan Pemilihan Serentak Tahun 2024 bersumber dari APBD Kabupaten Kutai Kartanegara Tahun Anggaran 2024. (kk01).


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.