ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Dinas Pariwisata Kaltim Gelar Table Top Meeting di Bali

June 15, 2022 by  
Filed under Wisata

Share this news

BALI — Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Timur menyelenggarakan “Table Top Meeting” untuk meningkatkan kunjungan wisatawan nusantara dan mancanegara ke Bumi Etam. Upaya melaksanakan Table Top Meeting bertujuan untuk  menggalakkan upaya promosi yang berujung pada peningkatan kunjungan wisatawan nasional maupun internasional.

Kepala Bidang Pemasaran Dispar Kaltim,  Rastiawan Baihaqi menjelaskan salah satu langkah mendongkrak jumlah wisatawan ke Kaltim tersebut adalah dengan menjemput bola melalui gelaran Table Top Meeting ini. Karena, dalam kegiatan ini akan dipertemukan antara penggiat pariwisata, pengusaha dan beberapa perwakilan wisatawan.

Dijelaskan  Baihaqi, berdasarkan data Dinas Pariwisata Kaltim pada tahun 2022 Triwulan I, jumlah wisatawan domestik atau wisatawan nusantara yang berkunjung ke Kaltim  berjumlah 445.414 orang. Sedangkan jumlah wisatawan mancanegara yang berkunjung masih di bawah 1.000 orang atau tepatnya sebanyak 882 orang.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan di tahun mendatang, akan semakin banyak lagi wisatawan berkunjung dan menikmati eksotisnya Provinsi Kaltim. Dan untuk memenuhi target tersebut, tentunya diperlukan usaha oleh seluruh pemangku kepentingan industri pariwisata di Kaltim.

“Harapannya terjadi kemitraan dan hubungan bisnis antara pelaku industri pariwisata di Kaltim, dengan biro perjalanan wisata di Bali maupun Indonesia yang semakin meningkat dan menguntungkan kedua belah pihak,” kata Baihaqi.

Table Top Meeting ini mempertemukan Business to Business (B2) yang berbentuk pasar wisata, mempertemukan sellers (penjual) dan buyers (pembeli) secara langsung. Apalagi kegiatan ini diikuti oleh 8 sellers, dan 22 buyers yang berasal dari biro perjalanan wisata di Provinsi Bali.

Seorang peserta, Lidya Hendi,  dari PT. Gema, menyatakan Table Top Meeting ini menjadi ajang yang positif bagi para pelaku industri pariwisata Kaltim, sebab mereka jadi memiliki kesempatan untuk mengenalkan dan memasarkan ragam paket wisata kepada calon wisatawan.

“Promosi yang terus-menerus seperti melalui Table Top Meeting ini, dapat menggairahkan potensi dan dinamika industri pariwisata di Kaltim. Saya berharap kegiatan serupa bisa rutin digelar setiap tahun,” harapnya.

Sementara I Nyoman Sudiadnyana dari PT. Bali Esia Tour & Travel berpendapat,  ajang ini sangat bermanfaat untuk masyarakat atau wisatawan agar mengetahui keunggulan dan kondisi terkini destinasi wisata Kaltim.

“Kami juga jadi lebih mengetahui destinasi-destinasi lain di Kaltim yang bisa menjadi alternatif kunjungan wisatawan. Ini juga untuk mendorong mobilitas wisatawan yang lebih tersebar, sehingga tidak menumpuk pada destinasi wisata tertentu saja,” ujar Sudiadnyana.(yuliawan/ADV/KominfoKaltim)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.