ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Covid 19 Makin Merajalela, Acara Lembo Lestari di Kubar Tetap Berlangsung

August 7, 2021 by  
Filed under Serba-Serbi

Share this news

SENDAWAR – Corona Virus (Covid) 19 di Kutai Barat (Kubar) semakin menghawatirkan. Setiap hari selalu ada yang meninggal dunia karena covid di Rumah Sakit Daerah Harapan Insan Sendawar (RSUD HIS). Meski penambahan kasus positif terus bertambah, masyarakat masih saya abai dengan tetap menyelenggarakan acara Lembo Lestari yang banyak mendatangkan dan mengumpulkan orang.

Ini terlihat pada acara Lembo Lestari yang dilaksanakan di Kampung Jengan Danum RT.04, Kecamatan Damai sejakl 22 Juli hingga akan berakhir pada tanggal 12 Agustus mendatang.

Kepala adat kampung Jengan Danum Misianus melalui sekretaris adat Martinus Andi membenarkan adanya kegiatan tersebut.

“Acara Lembo Lestari itu namanya Kenyau dan akan dilanjutkan ke acara Kuangkai,”kata M Andi, Sabtu (7/8/2021).

Dijelaskan Andi, acara tersebut memang tidak memiliki ijin yang resmi, karena dengan adanya pandemi ini pihak adat tidak akan mengijinkan melaksanakan acara tersebut seperti kenyau hingga ke kuangkai, karena acara tersebut sangat lama sekali dan pasti tidak diijinkan.

“intinya kami dari pihak adat tidak akan memberi ijin dalam acara apapun yang bisa mendatangkan orang banyak, apalagi didaerah kami ini sudah masuk zona merah semua,”kata Andi.

Camat, anggota Koramil, petinggi dan staf adat saat mengecek lokasi lembo lestari

Dikatakan Andi, kegiatan Lembo Lestari itu tidak selalu ada pekannya hanya sewaktu-waktu saja.

“Tadi ada kunjungan Muspika Kecamatan Damai yang dihadiri camat dan koramil saja. Polsek tidak ada ke tempat acara ini. Setelah melihat bersama yang diposting orang-orang di FB ternyata bukan di tempat kami di Jengan Danum sini,”ungkap Andi.

Petinggi Kampung Jengan Danum Kabak saat dikonfirmasi manyampaikan, ia membenarkan ada acara di RT 04 tersebut, akan tetapi hingga saat ini ia belum memberikan ijin apapun acara Lembo Lestari tersebut. Ia mengatakan belum pernah datang ke tempat acara tersebut hingga saat ini.

“Saya memang tahu acara itu, tapi saya tidak pernah memberi ijin apapun untuk pelaksanaan acara tersebut, ujar Kabak.

Begitu juga dengan Camat Damai Fransisko saat di konfirmasi mengatakan akan melihat langsung tempat acara tersebut, dan akan menanyakan langsung ke pihak keluarga dan juga ke adat kampung tempat acara tersebut.

“Setelah kami ketempat acara tersebut ternyata sepi, dan yang beredar di medsos itu bukan di kampung Jengan Danum ini,”jelas Fransisko.

Ia menjelaskan, bahwasannya ia dan anggota koramil sudah bertemu pihak keluarga yang bikin acara didampingi Petinggi dan staf adat setempat. Pihak keluarga akan melaksanakan kegiatan hingga tanggal 12 Agustus mendatang.

Danramil Damai, Kapten Yohanis saat dikonfirmasi mengatakan, tidak ada ijin apapun yang sampai ke meja Koramil, apalagi ijin keramaian seperti Lembo Lestari. Ia memastikan tidak mungkin diperbolehkan, apalagi sudah jelas intruksi PPKM level 4 ini.

“Sampai saat ini kami tidak menerima ijin apapun,”kata Yohanis.

Sementara itu Kapolsek Damai Iptu.Sunarto saat dihubungi melalui telepon selulernya tidak diangkat dan saat penegecekan ke lokasi bersama camay dan anggota koramil juga tidak hadir.

Sampai berita ini diturunkan, Kapolsek Damai belum bisa dihubungi dan memberi konfirmasi mengenai ijin acara ini. (arf).


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.