ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

LPTQ Kaltim Ambil Bagian Sukseskan Penulisan Mushaf Nusantara

March 19, 2025 by  
Filed under Berita

SAMARINDA – Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kaltim ikut ambil bagian berpartisipasi mendukung pelaksanaan penulisan mushaf nusantara yang diselenggarakan serentak di 30 provinsi se Indonesia pada 19 Maret 2025.

“Ini sesuai surat Direktur Penerangan Agama Islam yang meminta dukungan LPTQ Provinsi dan Kanwil Kemenang terkait pelaksanaan progam penulisan mushaf nusantara,” sebut Ketua I LPTQ Provinsi Kaltim Abdul Khalid saat Penutupan Penulisan Mushaf Nusantara, di Sekretariat LPTQ Kaltim, Rabu (19/3/2025) sore.

Dikatakan, LPTQ 30 provinsi diminta membantu fasilitasi tempat kegiatan, transportasi, akomodasi, dan konsumsi selama pelaksanaan kegiatan. Di Kaltim dilaksanakan mulai pukul 08.00 Wita hingga 16.30 Wita dengan melibatkan 19 orang penulis mushaf berpengalaman nasional dan internasional untuk menulis juz 12 dan juz 22 sesuai pembagian yang ditetapkan.

“Penulis mushaf yang terlibat tidak hanya dari Samarinda, tetapi juga dari Kutai Kartanegara, Kutai Barat, Paser, Balikpapan, dan Berau,” lanjut Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kaltim ini.

Penulisan mushaf nusantara merupakan program yang digagas Direktorat Penerangan Agama Islam Kementrian Agama RI bekerjasama dengan LPTQ Nasional dan Lembaga Kaligrafi Alquran.

Tujuannya sebagai bagian dari upaya pelestarian dan pengembangan Al Quran bercorak khas Indonesia serta untuk peringatan Nuzulul Quran. Penulisan Mushaf Nusantara dilakukan serentak di 29 provinsi di 29 titik di Indonesia selama 10 jam dengan melibatkan 365 kaligrafi terbaik serta para juara MTQ nasional maupun internasional.

Mushaf Nusantara berukuran 100×70 cm berisi 624 halaman dengan 38 corak iluminasi yang menggambarkan ragam budaya Indonesia.

Disisi lain, berbagai kegiatan yang diselenggarakan di Sekretariat LPTQ Kaltim tidak lain wujud komitmen membumikan Al Quran di Bumi Etam Kalimantan Timur.

“Penulisan mushaf nusantara merupakan kegiatan positif dan luar biasa. Kaligrafi yang ditulis akan dibukuan secara nasional. Insya ALLAH MURI sudah menunggu akan memberikan penghargaan kepada Pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama RI untuk Penulisan Mushaf dengan Penulis Kaligrafi terbanyak,” ucapnya.

Rekor MURI yang dipecahkan Penulisan Mushaf serentak dengan Kaligrafer terbanyak sebanyak 365 orang dalam waktu 10 jam dan Penulisan Mushaf dengan corak elumenisi  terbanyak sebanyak 30 corak dari 30 daerah.

“Semoga mendapatkan keberkahan bagi siapa saja yang mendukung. Semoga kegiatan ini diselenggarakan terus menerus setiap tahunnya,” tutupnya. (arf)

Tarif Pesawat Kubar – Balikpapan Turun 30 Persen

March 18, 2025 by  
Filed under Berita

Kepala UPBU Melalan Indra Rohman

SENDAWAR – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, penerbangan di UPBU Kelas III Melalan Kutai Barat (Kubar) menurunkan tarif pesawat jurusan Melak – Balikpapan. Penurunan tarif ini mulai 24 Maret hingga 7 April 2025. Sementara 31 Maret hingga tanggal 2 April tidak ada penerbangan.

“Jika dihitung persentase diperkirakan turun 30 persen,” kata Kepala UPBU Melalan Indra Rohman, Senin (17/3/2025).

Dijelaskan Indra Rohman, tarif awal  Melak ke Balikpapan yang semula Rp1.294.900,= menjadi Rp792.400,-. Sedangkan penerbangan dari Balikpapan yang semula Rp1.394.900,- menjadi Rp792.400,-

Menurut Indra Rohman, penurunan tarif ini sesuai dengan program pemerintah menurunkan harga tiket seluruh Indonesia menjelang Hari Raya Idul Fitri. Khusus di Bandara Melalan Melak Kutai Barat tarif turun sekitar Rp500 ribu.

Dijelaskan Indra, penurunan tarif tersebut diberikan maskapai kepada konsumen karena adanya pengurangan harga fuel dan juga airport tax. Selain itu juga ada pengurangan pajak.

Ia menyebut, kebijakan pemerintah ini direalisasikan seluruh maskapai. Penurunan tarif ini bukan subsidi dari pemerintah melainkan adanya penurunan biaya yang dibebankan kepada maskapai.

“Setelah tanggal 7 April 2025 harga tiket akan kembali normal,”ungkapnya. (arf).

Rumah dan Sarang Burung Walet Ludes Terbakar di Kampung Sempant

March 16, 2025 by  
Filed under Berita

SENDAWAR – Sebanyak enam belas rumah dan enam sarang burung wallet ludes terbakar di Kampung Sempant, Kecamatan Damai Kabupaten Kutai Barat, Minggu (16/3/2025).

Selain bangunan, kebakaran juga menghanguskan 5 sepeda motor. Musibah kebakaran ini terjadi pada pukul 11.20 Wita. Sebanyak 28 kepala keluarga dan 97 jiwa kehilangan tempat tinggal. Diperkirakan kerugian mencapai Rp 1 miliar lebih.

Petinggi Kampung Sempant, Mikanis mengatakan, saat kejadian ia tidak berada di tempat. Ia bersama isterinya melaksanakan ibadah. Ketika mendapat informasi kebakaran, ia bergegas pulang dan menyaksikan rumahnya sudah habis terbakar.

“Sampai di kampung rumah saya sudah rata dengan tanah, tidak satupun barang yang bisa diselamatkan,” ujarnya.

Ia menceritakan, isterinya langsung pingsan tidak sadarkan diri melihat rumahnya yang sudah habis terbakar.

Ia berharap kepada pemerintah atau BPBD untuk membantu warganya. Saat ini kebutuhan yang utama berupa terpal untuk berteduh dari panas dan hujan. Kemudian bahan makanan  karena warga hanya menyelamatkan diri dengan baju di badan dan tidak sempat menyelamatkan harta benda yang dimiliki. (arf).

Ketua Umum PWI Pusat Buka Konfrensi Kerja PWI Kaltim

March 14, 2025 by  
Filed under Berita

SAMARINDA – Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Hendry Ch. Bangun membuka Konferensi Kerja Provinsi (Konkerprov) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kaltim bertempat di kantor Diskominfo Kaltim, Kamis (13/3/2025).

Konnfrensi ini dihadiri pengurus PWI Kaltim periode 2024-2025 serta ketua dan sekreratrais PWI kabupaten/kota se Kalimantan Timur.

Hendry Ch Bangun menuturkan, PWI berdiri pada tahun 1946 sebagai bentuk perjuangan wartawan mempertahankan kemerdekaan dan kedaulatan bangsa. Karenanya, anggota PWI  harus merah putih serta berjuang untuk kepentingan bangsa dan negara.

“Sebagai warga negara Indonesia kita ikut berjuang menjaga kedaulatan bangsa sebagaimana diputuskan dalam Kongres I PWI pada 1946,” kata Hendry.

Ketua Dewan Kehormatan Provinsi PWI Kaltim menyerahkan cenderamata kepada Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch. Bangun

Hendry juga mengingatkan pentingnya pelatihan untuk meningkatkan kualitas kepengurusan PWI. Hak tersebut menjadi bekal pengurus dalam menjalankan roda organisasi, terutama dalam memudahkan pengurus memahami program yang akan dijalankan.

“Konkerprov ini misalnya, bisa menjadi acuan penting untuk menjalankan program kerja PWI,” jelasnya.

Hendry berpesan, PWI kedepannya bisa membawa banyak manfaat bagi seluruh wartawan, utamanya dalam meningkatkan kualitas dan mutu SDM wartawan. Yang tidak kalah pentingnya, PWI harus hadir untuk memberikan manfaat yang luas bagi peningkatan mutu informasi bagi masyarakat.

Ketua PWI Kaltim Abdurrahman menyampaikan, Konkerprov adalah tolak ukur untuk melihat kinerja kepengurusan kedepannya. Melalui kegiatan ini, program kerja PWI dirumuskan.

Tidak hanya itu, dengan Konkerprov, setiap bidang kepengurusan PWI memiliki dasar acuan yang jelas menjalankan roda organisasi. Program yang dihasilkan dari Konkerprov ini akan dijalankan setiap tahunnya.

“Melalui program kerja yang terarah dan terukur, harapannya akan menghasilkan program yang mampu meningkatkan mutu dan kualitas SDM setiap wartawan, terutama yang bernaung dalam keanggotaan PWI Kaltim,” jelasnya.

Tidak hanya itu, sambung Rahman melalui kesempatan itu PWI Kaltim juga melakukan evaluasi atas berbagai persoalan yang berkenaan dengan aset PWI Kaltim. Misalnya, aset tanah untuk program pembangunan perumahan wartawan di daerah Sempaja, Samarinda.

Sementara Ketua Panitia Konkerprov PWI Kaltim Syamsumarlin menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan acara tersebut. Kegiatan ini juga didukung Diskominfo Kaltim serta Bank Kaltimtara dan Perumdam Tirta Kencana Samarinda, (**)

Lahan Pertanian Padi dan Lombok Warga Jengan Danum  Kubar Ludes di Telan Banjir

March 8, 2025 by  
Filed under Berita

SENDAWAR – Lahan pertanian padi dan lombok warga Kampung Jengan Danum, Kecamatan Damai, Kabupaten Kutai Barat (Kubar) ludes dalam sekejap di lalab banjir, Jumat (7/3/2025).

Salah satu warga Kampung Jengan Danum RT 5 Dumac, yang ditemui di areal pertanian tersebut saat banjir menyampaikan, sebagian padi di lahan ini sudah di panen. Sementara padi yang belum dipanen semuanya ludes dalam sekejap beserta lahan tanaman lombok warga.

“Ada sekitar 4 lahan warga yang belum di panen padinya dan satu lahan tanaman lombok yang ikut ludes,”kata dia.

Dikatakan, beberapa hari sebelumnya tanaman lombok sudah sempat di panen sebanyak dua puluh kilogram. Sementara empat lahan yang belum di panen, dengan luas masing-masing lahan 25 x 50 meter.

“Untung punya saya sudah di panen duluan,”ujarnya.

Ia menuturkan, warga pemilik lahan sebenarnya sudah siap memanen, namun padinya sudah ludes di lalap banjir.

“Kami mohon bantuan kepada pemerintah agar kami petani ini di bikinkan tanggul yang agak tinggi dan parit yang agak dalam agar setiap air naik tidak kebanjiran terus lahan kami,”harapnya.

Ia menyebut, selama ini ada hujan deras sedikit air di parit sudah meluap dan membanjiri lahan semua petani. Apabila parit dan tanggul ini tidak segera di tinggikan lahan pertanian warga akan selalu kebanjiran.

“Kami mohon kepada pihak terkait agar kami para petani bisa di bantu,”ungkapnya.

Sampai berita ini di turunkan petinggi Kampung Jengan Danum di hubungi melalui telepon seluler dan juga whatsapp belum ada keterangan lebih lanjut.

Begitu juga camat Damai di hubungi melalui telepon seluler dan juga whatsapp belum ada balasan. (arf)

Next Page »