Cepat dan Singkat, TikTok Dipilih Gen Z sebagai Sumber Informasi

January 10, 2026 by  
Filed under Gaya Hidup

Share this news

TikTok tak lagi sekadar panggung tren tarian dan tantangan viral. Platform berbagi video pendek ini kini menjadi sumber utama berita dan informasi bagi generasi Z (Gen Z), menggantikan peran media sosial lain seperti YouTube, Instagram, bahkan mulai menyaingi mesin pencari tradisional seperti Google. Perubahan ini mencerminkan cara konsumsi media yang terus berkembang di era digital, di mana informasi cepat, visual, dan mudah dipahami menjadi kebutuhan utama.

Menurut riset terbaru oleh Pew Research Center, 43% pengguna usia 18–29 tahun di Amerika Serikat secara teratur mengakses berita melalui TikTok, lebih tinggi dibandingkan YouTube, Facebook, dan Instagram yang masing-masing mencatat 41%, 41%, dan 40% dalam survei yang sama. Ini menandai kali pertama TikTok menjadi pilihan utama Gen Z dalam mencari berita lewat media sosial.

Sementara itu, penelitian dari Jurnal Intelek dan Cendikiawan Nusantara menunjukkan, TikTok berkembang dari sekadar platform hiburan menjadi “saluran distribusi pengetahuan” bagi generasi muda.

Karakteristik konten seperti video singkat, visual menarik, dan relevansi langsung dengan kehidupan sehari-hari membuat Gen Z merasa lebih mudah menyerap informasi dibanding menyimak artikel panjang atau headline berita tradisional.

Faktor utama tren ini adalah format kontennya yang cepat dan mudah dicerna. Gen Z yang terbiasa dengan konsumsi informasi instan merasa konten TikTok dapat memberikan gambaran berita dalam hitungan detik, dibandingkan membaca artikel yang membutuhkan lebih banyak waktu.

Salah satu pengguna aktif, Keisha (20), yang mengaku sering menggunakan TikTok sebagai sumber informasi utama.

“Aku suka cari info di TikTok soalnya update banget, sepersekian detik sudah ada aja rasanya infonya,” Keisha, Gen Z pengguna TikTok aktif

Menurut Keisha, TikTok tidak hanya memberikan berita sehari-hari, tetapi juga rangkuman cepat dari banyak sumber baik itu dari media besar, creators independen, bahkan tren dan opini publik yang sedang berkembang. (intan)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.

  • vb

  • Pengunjung

    1105868
    Users Today : 2233
    Users Yesterday : 4433
    This Year : 42378
    Total Users : 1105868
    Total views : 10815168
    Who's Online : 60
    Your IP Address : 216.73.216.135
    Server Time : 2026-01-10