Perumdam Tirta Sendawar Kubar Akan Sesuaikan Tarif

January 28, 2026 by  
Filed under Kutai Barat

Share this news

Dirut Perumdam Tirta Sendawar, Untung Surapati

SENDAWAR – Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Sendawar Kutai Barat akan melakukan penyesuaian tarif. Kenaikan ini disebsabkan adanya kenaikan bahan baku dan juga inflasi yang cukup tinggi.

Direktur Perumdam Tirta Sendawar , Untung Surapati saat ditemui media di ruangannya menyampaikan, penyesuaian tarif ini juga berdasarkan SK Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) tentang penetapan tarif batas atas dan batas bawah air minum Kalimantan Timur Tahun 2025.

“Dalam SK Gubernur tersebut berbunyi, apabila bupati dan walikota tidak menerapkan hingga tanggal 31 Januari 2026, Maka akan dilakukan evaluasi APBD 2026 pada kabupaten atau kota sesuai amandemen Permendagri,” kata Surapati di ruang kerjanya, Selasa (27/1/2026).

Dijelaskan Untung Surapati,  dari hasil Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama DPRD Kubar dan Pemerintah Daerah serta Perumdam Tirta Sendawar, pada tahun 2026 akan dilakukan penyesuaian tarif sesuai dengan SK Gubernur tentang tarif batas atas dan tarif batas bawah.

Untung Surapati mengapresiasi dan inisiasi DPRD melakukan RDP dan mendengar dasar penyesuaian tarif. Sebelumnya, penyesuaian tarif ini terakhir dilakukan tahun 2023. Sementara tahun 2024 dan 2025 tidak ada penyesuaian tarif.

Ia berharap masyarakat tidak perlu risau dengan kenaikan tarif tahun ini. Angka kenaikan diprediksi di bawah sembilan persen atau sekitar Rp1.005/meter kubik.

“Harapan kami setelah SK ini disetujui bupati nanti penyesuaian tarif ini bisa segera diterapkan,” kata Untung Surapati. (Arifin)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.

  • vb

  • Pengunjung

    1214533
    Users Today : 1253
    Users Yesterday : 6271
    This Year : 151043
    Total Users : 1214533
    Total views : 11438235
    Who's Online : 64
    Your IP Address : 216.73.216.87
    Server Time : 2026-01-28