Pasangan Calon Gubernur Resmi Miliki Nomor Urut

February 13, 2018 by  
Filed under Politik dan Pemerintahan

Share this news

VIVABORNEO.COM, , Pasangan Andi Sofyan Hasdam – Nusyirwan Ismail akan menggunakan   nomor  urut 1 dalam Pilgub mendatang. Sementara, Syaharie Jaang dan Awang Ferdian Hidayat nomor urut 2, Isran Noor dan Hadi Mulyadi nomor urut 3 serta pasangan Rusmadi Wongso-Syafaruddin dengan nomor urut 4. 

Ketua KPU Kaltim, Muhammad Taufik, mengatakan proses pengundian dan pengumuman nomor urut calon gubernur dan wakil gubernur ini menggunakan alat-alat yang menyimbolkan kesederhanaan masyarakat Kaltim, seperti tikat, bakul, kain jarik, hingga kendi air.

“Kita berharap gubernur terpilih mendatang dapat dekat dengan rakyat, karena pemimpin itu dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat. Makanya, kami lambangkan kesederhanaan tersebut dengan benda-benda tradisional itu untuk prosesi pencabutan nomor urut pasangan,” jelasnya.

Pasangan  Andi Sofyan Hasdam – Nusyirwan Ismail dengan nomor urut satu didukung oleh Partai Golkar dan Partai Nasdem. Syaharie Jaang dan Awang Ferdian Hidayat didukung oleh Partai Demokrat, PKB dan PPP.

Calon dengan nomor urut 3, pasangan Isran Noor dan Hadi Mulyadi didukung oleh Partai Gerindra, PKS dan PAN. Sementara nomor urut 4  pasangan Rusmasi Wongso-Syafaruddin  di dukung oleh Partai PDIP dan Hanura. (vb/ya)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.

  • vb

  • Pengunjung

    1072999
    Users Today : 1394
    Users Yesterday : 4022
    This Year : 9509
    Total Users : 1072999
    Total views : 10562901
    Who's Online : 55
    Your IP Address : 216.73.216.188
    Server Time : 2026-01-03