ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

PDAM Tirta Kencana Terus Upayakan Peningkatan Pelayanan

February 28, 2019 by  
Filed under PDAM Samarinda

Share this news

Samarinda-Perusahaan Air Minum Daerah (PDAM) Tirta Kencana Samarinda sangat memahami pentingnya ketersediaan air bersih bagi warga Kota Samarinda. Karenanya, mutu dan pelayanan diupayakan terus meningkat.

“Tahun ini PDAM akan melakukan survei mengukur tingkat kepuasan pelanggan. Hasil survei tersebut akan digunakan sebagai pedoman meningkat kualitas pelayanan,” kata Dirut PDAM Tirta Kencana Samarinda Noor Wahid Hasyim dalam acara “Coffee Morning” bersama wartawan di Samarinda, Rabu (27/2/2019).

Dikatakan, saat ini PDAM Samarinda melayani 156.278 sambungan rumah (SR). Dari jumlah tersebut belum seluruhnya bisa terlayani selama 24 jam setiap hari. Tantangan yang dihadapi antara lain disebabkan topografi daerah pelayanan yang berbukit serta sebaran penduduk yang tidak merata.

Menurut Noor Wahid, strategi yang dilakukan PDAM mencapai akses aman air minum antara lain optimalisasi serta pemindahan IPA, meningkatkan efisiensi kerja pompa air baku dan distribusi. Selain itu juga PDAM akan melakukan penambahan kapasitas produksi dengan pembangunan unit SPAM baru. PDAM juga akan memperluas jaringan perpipaan.

Dari sisi pelayanan, PDAM akan mengoptimalisasi funsi mobil tangki, pemasangan terminal air serta memaksimalkan fungsi sumur dalam yang masih layak sebagai sumber air baku. (wd)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.