ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Disperindagkop PPU Pastikan Harga Sembako Aman

March 4, 2025 by  
Filed under PPU

Share this news

PENAJAM – Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UMKM (Disperindagkop) Penajam Paser Utara (PPU), Margono, memastikan harga bahan pokok atau sembako di daerah Kabupaten PPU aman menjelang Lebaran Idulfitri. Namun beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga. Kenaikan harga terjadi pada bawang merah, bawang putih, dan cabai, yang disebabkan gagal panen di beberapa daerah penghasil utama.

Mengatasi hal tersebut, Disperindagkop PPU mengagendakan operasi pasar untuk mengendalikan inflasi, yang akan dilaksanakan di beberapa titik yang tersebar di seluruh kecamatan.

“Hari ini kita mulai di Gunung Steleng, dan selanjutnya di Waru dan Babulu. Intinya, operasi pasar ini akan ada di daerah yang akses terhadap kebutuhan pokoknya vital,” jelasnya, Senin (3/3/2025).

Ia juga menjelaskan, untuk komoditas yang mengalami kenaikan harga seperti bawang merah, bawang putih, dan cabai.

“Tadi kita habis melakukan pengecekan ke pasar, tercatat harga cabai mencapai Rp100 ribu per kilogram di pasar. Kenaikan ini terjadi karena gagal panen di beberapa daerah penghasil cabai, yang menyebabkan pasokan terbatas,” ujarnya.

Kepala Disperindagkop PPU, Margono

Meski demikian, Margono menegaskan bahwa komoditas lainnya seperti beras dan bahan pokok lainnya dalam kondisi aman.

“Untuk komoditas lain, seperti beras dan bahan pokok lainnya, kami pastikan tidak ada masalah hingga Idulfitri. Kami terus berupaya menjamin ketersediaan barang, dan dengan adanya operasi pasar ini, kami berharap inflasi bisa terkendali,” tambahnya.

Margono mengimbau agar para distributor tidak melakukan penimbunan barang. Ia berharap para distributor bisa menjaga kestabilan harga dengan tidak melakukan penimbunan barang.

“Untuk masyarakat, saya mengimbau agar belanja secukupnya saja. Tidak perlu khawatir atau borong barang, agar yang lain juga kebagian,” tutupnya.

Dengan adanya operasi pasar ini, diharapkan inflasi dapat terkendali dan kebutuhan pokok masyarakat dapat terjaga dengan harga yang wajar. (**)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.