arzh-CNenfrdeidko

Sebanyak 580 Mustahik di PPU Terima Zakat

March 21, 2025 by  
Filed under PPU

Share this news

PENAJAM PASER UTARA – Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten PPU menyalurkan zakat mal dan zakat fitrah kepada 580 mustahik atau orang yang berhak menerima zakat di lingkungan pemerintah kabupaten PPU.

Wakil Bupati PPU Abdul Waris Muin menyerahkan secara simbolis didampingi Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra PPU, Nicko Herlambang dan Kepala Baznas PPU, Tahmid di kantor Baznas PPU, Masjid Al-Ihlas Nipah-nipah, Jumat, (21/3/2025).

“Kami berharap zakat yang diserahkan hari ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan khususnya di kabupaten PPU,” kata Waris Muin.

Waris Muin menambahkan menunaikan zakat merupakan wujud kepatuhan dan keimanan umat muslim terhadap perintah Allah SWT. Selain itu, zakat juga berfungsi sebagai pembersih harta yang dimiliki umat muslim.

Mengingat begitu pentingnya keberadaan zakat, Waris Muin berharap untuk sepenuhnya mendukung gerakan zakat, serta mengerahkan segenap potensi zakat yang ada dalam kewenangannya pada Baznas guna terwujudnya program-program kesejahteraan masyarakat di PPU.

“Semoga kegiatan ini dapat terus berlanjut dan semakin banyak yang dapat merasakan manfaatnya,” harapnya.

Dia juga berharap terkait penyerahan zakat tersebut tidak ada kecemburuan sosial yang akan terjadi di lingkungan masyrakat, karena menurutnya dalam prosesnya  penerima zakat telah melalui seleksi yang tepat dari pihak Baznas kabupaten PPU.

“Misalkan ada ungkapkan si A keluarga mampu kok bisa terima zakat  atau si B kurang mampu tidak menerima zakat. Kami berharap jangan membuat ungkapan yang dapat menimbulkan perselisihan bagi masyarakat, karena terkait penyaluran zakat tersebut telah melalui seleksi yang benar dari pemda PPU,” beber Waris Muin.

Sementara itu Kepala Baznas PPU Tahmid mengatakan bahwa di tahun 2025 ini pemda PPU menyalurkan bantuan zakat kepada 2672 mustahik di seluruh wilayah Kabupaten PPU. Jumlah tersebut kata dia akan disalurkan di masing-masing kecamatan yang ada di kabupaten PPU. (adv)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.