Kepala Otorita IKN Silaturahmi Ke Gubernur Kaltim

April 25, 2023 by  
Filed under Kalimantan Timur

Share this news

SAMARINDA – Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Bambang Susantono dan  isteri serta rombongan bersilaturahmi kepada Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor dan keluarga, Senin (24/4/2023).

Isran Noor dan Hj Norbaiti Isran Noor menyambut hangat rombongan Kepala OIKN di kediaman pribadi  di Jalan Adipura Sungai Kunjang Samarinda.

“Selamat datang Pak Menteri,” canda Gubernur Isran sembari mempersilakan Kepala OIKN Bambang Susantono dan  rombongan untuk masuk ke rumah dan menyantap sajian makanan yang telah disediakan.

Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara Bambang Susantono didampingi Deputi Bidang Sosial, Budaya dan Pemberdayaan Masyarakat, H Alimuddin, Deputi Lingkungan Hidup dan SDA, Myrna Asnawati Safitri, dan beberapa staf lainnya, turut hadir juga Kepala Dinas PUPR Provinsi Kalimantan Timur Aji Muhammad Fitra Firnanda. (sam/adv)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.

  • vb

  • Pengunjung

    1234327
    Users Today : 2644
    Users Yesterday : 5834
    This Year : 170837
    Total Users : 1234327
    Total views : 11543739
    Who's Online : 113
    Your IP Address : 216.73.216.87
    Server Time : 2026-01-31