arzh-CNenfrdeidko

LPTQ Kaltim Evaluasi Peserta TC Tahap III

April 21, 2025 by  
Filed under Religi, Sosial & Budaya

Share this news

BALIKPAPAN – Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Provinsi Kaltim hari ini (19/4) melakukan evaluasi para peserta Training Center (TC) Tahap III calon peserta Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadist (STQH) Tingkat Nasional, di Asrama Haji, Balikpapan.

Kegiatan TC berlangsung mulai  tanggal 16, dan berakhir tanggal 20 April 2025. Menghadirkan 8 (delapan) orang pelatih tingkat nasional dan beberapa pelatih lokal, Kalimantan Timur.

Pelatihan diikuti 54 peserta dalam berbagai cabang yang akan dilombakan pada gelaran  STQH ke 28 Tingkat Nasional di Kendari pada  Bulan Oktober 2025 yang  akan datang.

Ketua II LPTQ Kaltim, yang  sehari-hari bertugas sebagai Kepala Biro Kesra Setda Prov Kaltim, Dasmiah saat memimpin rapat evaluasi berharap selama pelatihan, peserta benar-benar menunjukkan semangat dan performa yang optimal. Ia menginginkan gelar juara umum pada MTQ Nasional ke-30 Tahun 2024 bisa dipertahankan pada ajang STQH Tingkat Nasional yang akan datang.

Senada dengan Dasmiah, Ustadz Hajarul Akbar selaku koordinator pelatih juga berharap agar para peserta TC berlatih dan berlatih dengan sungguh-sungguh, berdisiplin serta berdoa memohon kepada Allah SWT, agar dapat terpilih untuk menjadi kafilah Kaltim dalam ajang STQ Tingkat Nasional ke 28 yang akan datang.

Selain evaluasi, kemarin (18/4) juga dilakukan rapat persiapan MTQ Tingkat Provinsi Kaltim, dipimpin Ketua Harian LPTQ Kaltim Muhammad Syirajuddin yang sehari-hari menjabat sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Prov Kaltim.

Hadir pada Rapat Persiapan MTQ Tingkat Provinsi Kaltim yang akan berlangsung pada Bulan Juni 2025 di Sangatta, Kutai Timur, Ketua III, Jauhar Efendi, Sekretaris  LPTQ, Maslekhan, Bambang Iswanto, Ardiansyah dan Etty Susanti serta para pengurus LPTQ lainnya. (MJ)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.