ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Paguyuban Peternak Kelinci Batu Bagikan Ribuan Takjil Sate Kelinci

April 9, 2022 by  
Filed under Serba-Serbi

Share this news

BATU – Paguyuban Peternak Kelinci yang tergabung di Asosiasi Peternak Kelinci (Aspek) kota Batu bagikan ratusan takjil kepada masyarakat yang melintas di depan balaikota Among Tani kota Batu, baik pejalan kaki maupun pengendara kendaraan bermotor. Jumat (8/4/2022).

Daging kelinci sebanyak  1.500 tusuk  sudah diolah menjadi sate dan dikemas dalam satu paket berikut lontong dan bumbu yang siap langsung disantap untuk menu buka puasa.

Ketua Aspek kota Batu Kuswanto disela-sela pembagian takjil menyampaikan pembagian takjil ini rencananya rutin dilaksanakan satu minggu sekali di bulan Ramadan.

“Agenda pembagian takjil yang pertama dilaksanakan pada hari ini di depan balaikota Among Tani, berikutnya di depan rumah dinas Walikota Batu jalan Panglima Sudirman, Desa Sidomulyo dan terakhir akan dilaksanakan di sekretariat Aspek yang berada di desa Tulungrejo kota Batu,” jelasnya.

Tujuan dilaksanakan kegiatan ini adalah untuk menjalin tali silaturahmi sesama peternak kelinci di kota Batu. Selain itu untuk mengenalkan daging kelinci enak rasanya dan memiliki kandungan zat anti kolesterol.

“Melalui dengan kegiatan ini, para peternak kelinci di kota Batu semakin solid dan masyarakat Batu dan wisatawan semakin mengenal enak dan lezatnya daging kelinci ,” papar Kuswanto yang melayani kebutuhan daging kelinci  di warung dan restoran di Kota Batu.

“Karena daging kelinci ini selain rasanya yang enak juga memiliki banyak manfaat semisal bisa di jadikan obat,” imbuhnya.

Kuswanto juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Aspek dan semua fihak yang telah mendukung kegiatan bagi takjil ini. (buang supeno)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.