ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Gedung Balai Pertemuan Umum Desa Perjiwa Jadi Proyek Prioritas

May 13, 2024 by  
Filed under Kutai Kartanegara

Share this news

TENGGARONG SEBERANG – Kepala Desa (Kades) Perjiwa, Erik Nur Wahyudi mengungkapkan, pembangunan Gedung Balai Pertemuan Umum (BPU) masuk dalam pembangunan prioritas yang akan direalisasikan tahun 2024 ini. Pembangunan tersebut digarap oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU).

Ia menyatakan, pembangunan tersebut segera diselesaikan agar bisa dirampungkan secepatnya. Pasalnya, pihak Pemerintah Desa Perjiwa kerap mengalami kesulitan saat hendak mengadakan pertemuan dengan warga.

“Kami kesulitan saat mau rapat atau pertemuan antar warga, ataupun ketika mau musrenbang segala macam, susah kalau tidak ada gedung,” ungkapnya.

Erik mengungkapkan, sebelum pembangunan dimulai, persoalan lahan pun sudah diselesaikan.

Lahan tersebut awalnya merupakan aset milik Dinas Perhubungan (Dishub) Kukar. Namun, Bupati Kukar Edi Damansyah telah menyerahkan lahan tersebut kepada pihak desa.

“Tanah yang kita gunakan awalnya aset milik Dishub dan Alhamdulillah sama bapak Bupati sudah diserahkan menjadi aset desa,” ucapnya.

Erik berharap, keberadaan gedung BPU nantinya bisa memberikan manfaat bagi pemerintah desa dan masyarakat setempat.

“Dengan gedung BPU ini bisa mempermudah pertemuan kalau ada musyawarah, rencananya kalau ada acara masyarakat juga bisa mempermudah misalnya acara pernikahan atau hajatan lainnya,” harapnya. (ADV/Diskominfo Kukar)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.