ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Sebanyak 487 Kafilah Tampil di MTQ ke-44 Kaltim

May 17, 2023 by  
Filed under Religi, Sosial & Budaya

Share this news

BALIKPAPAN – Sebanyak  487 kafilah tampil yang mewakili masing-masing Kabupaten/Kota di Kaltim pada Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-44 Tingkat Provinsi Kaltim tahun 2023. Tercatat Kota Balikpapan  mengirimkan 97 kafilah, Kota Samarinda 92 kafilah, Kota Bontang 92 kafilah, Kabupaten Paser 53 kafilah, Kabupaten Penajam Paser Utara 88 kafilah, Kabupaten Kutai Timur 55 kafilah, Kabupaten Kutai Barat 42 kafilah, Kabupaten Mahakam Hulu 18 kafilah, Kabupaten Kutai Kartanegara 144 kafilah dan Kabupaten Berau 65 kafilah.

“Pelaksanaan  MTQ merupakan salah satu sarana yang dapat menyatukan Umat Islam yang perlu ditingkatkan untuk masa-masa mendatang dalam kaitan ini dengan MTQ juga diharapkan mampu memberikan syar dakwah yang berkesan kepada seluruh lapisan masyarakat,” ujar Kakanwil Kementrian Agama Prov. Kaltim, H. Abdul Khalik saat membuka MTQ ke44 di halaman BSCC Dome, kota Balikpapan Selasa (16/5/2023) malam

DIkatakan, penyelenggaran MTQ dilakukan secara berjenjang mulai tingkat desa/kelurahan, kecamatan, kabupaten/kota, provinsi dan tingkat Nasional. MTQ merupakan media untuk meningkatkan kualitas kehidupan beragama dan menyatukan persatuan umat islam ukuwah islamiah.

Ketua Panitia Penyelenggara MTQ Tingkat Provinsi Kaltim ke-44 Tahun 2023 yang juga Wali kota Balikpapan, H. Rahmad Mas’ud mengatakan MTQ yang dilaksanakan di kota Balikpapan ini adalah kolaborasi dan sinergi untuk mewujudkan Kaltim Baldatun Tayyibatun Warobbun Ghafur dalam bingkai Madinatul Iman.

Adapun cabang lomba yang dipertandingkan meliputi, Tilawah, Qira’at Mujawwat, Murattal, Hifzh Al Qur’an 1 juz – 5 juz, Hifzh Al al Qur’an 10 juz, 20 juz, dan 30 juz, Tafsir Al Qur’an bahasa Arab, bahasa Indonesia dan bahasa Inggris, Fahmil Qur’an, Syarhil Qur’an, Khottil Qur’an, Karya tulis ilmiyah Al Qur’an, dan Musabaqoh hapalan Hadits .

MTQ ke 44 ini dilaksnakan tanggal 14 Mei hingga 23 Mei 2023. Sebanyak 10 Venue sudah disiapkan  yakni venue I halaman Gedung BSCC Dome Kota Balikpapan, venue II Aula Rumah Jabatan Walikota Balikpapan, venue III Aula Universitas Mulia Kota Balikpapan, venue IV Aula Kodim 0905/Balikpapan, venue V Aula Universitas Balikpapan Kota Balikpapan, venue VI Gedung kesenian Kota Balikpapan, venue VII Aula Kecamatan Balikpapan Selatan Kota Balikpapan. Kemudian venue VIII Aula Gedung BSCC Dome Kota Balikpapan, venue IX Aula Rumah Jabatan Wakil Walikota Balikpapan dan xenue X Aula Kelurahan Sepinggan Raya.

Selain kegiatan MTQ juga ada kegiatan lain yang diselenggarakan dalam rangka MTQ ke-44 tingkat Provinsi Kaltim, yaitu karnaval/pawai ta’ruf, malam ta’ruf dan pameran. (sin)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.