ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Gubernur Kaltim Buka Rakorda Diskominfo Se-kaltim

June 19, 2021 by  
Filed under PPU

Share this news

BALIKPAPAN – Dinas Komunikasi dan Informatika (diskominfo) Kabupaten Penajam paser Utara (PPU) mengikuti rapat koordinasi daerah (rakorda) Bidang Komunikasi dan Informatika Provinsi, Kabupaten dan Kota se Kalimantan Timur (kaltim) dengan tema Optimalisasi Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam mendukung kinerja Pemerintah Daerah di Hotel Novotel Balikpapan, Kamis (17/6/2021).

Rakorda bertujuan untuk sinkronisasi kegiatan-kegiatan serta inventarisasi dan pemetaan permasalahan dan solusi pada masing-masing Diskominfo Provinsi Kaltim maupun Diskominfo Kabupaten/Kota, dan dibuka oleh Gubernur Kaltim Isran Noor.

Saat membuka rakorda Gubernur Kaltim mengatakan tidak dapat membendung kemajuan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) sangat cepat perkembangannya. Dari kondisi ini mau tidak mau harus berpacu untuk mengikuti perkembangan TIK, kalau tidak mau tertinggal.

“Revolusi industri dibidang TIK  4.0 begitu cepat, saat ini apakah capaian kita sudah sama, sudah melewati atau masih tertinggal. Karenanya kita kita terus memacu kecepatan mengejar kemajuan TIK dalam melakukan kegiatan-kegiatan kita,” kata Isran.

Lebih lanjut Isran Noor mengharapkan Rakorda ini dapat mencapai hasil yang dapat mendukung kinerja.

” Lakukanlah hal-hal yang bisa dicapai, yang dapat diraih, dapat dilaksanakan. Sistem kordinasi disemua level harus dibangun,” ujar Isran.

Keterbukaan informasi lanjut Isran harus dibangun disemua intansi untuk mewujudkan keterbukaan informasi publik walaupun dengan pelan-pelan. Diakuinya,hal tersebut  tidak mungkin dilakukan langsung seratus persen.

“Paling tidak hal-hal yang prinsip bisa dilakukan, ” tambah Isran.

Mengakhiri sambutannya Isran mengharapkan rakorda ini juga dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) bidang komunikasi dan informatika.

Terpisah Kepala Bidang Informasi, Komunikasi Publik dan Kehumasan Diskominfo PPU Siswanto, mengatakan, rakorda ini merupakan kesempatan bagi  Diskominfo PPU untuk berbagi informasi dengan Diskominfo  kabupaten dan kota se Kaltim, khususnya dalam pelaksanaan tugas dan fungsi (tupoksi) masing-masing.

“Di Rakorda ini kita dapat berbagi informasi, bertukar pikiran dengan taman-teman Diskominfo se Kaltim, kita dapat mencari masukan dan solusi dari permasalahan yang kita hadapi dalam melaksanakan tupoksi kita,” kata Siswanto.

 

Lebih lanjut, Siswanto juga berharap dalam Rakorda ini dapat membuat rekomendasi terkait pelaksanaan tugas dan fungsi bidang komunikasi dan informatika. Kegiatan Rakorda dibagi menjadi lima desk, yaitu desk TIK, desk Aplikasi Informatika (APTIKA), desk Informasi dan Komunikasi Publik (IKP), desk Statistik dan desk Persandian.

” Semoga masing-masing desk dapat membuat rekomendasi yang dapat menjadi masukan bagi kita dalam melaksanakan tupoksi kita,” pungkasnya. (*/adv)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.