ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Pemkot Samarinda Apresiasi Pengurus Masjid Agung Pelita

June 23, 2018 by  
Filed under Religi, Sosial & Budaya

Share this news

Samarinda-Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda mengapresiasi kegiatan halal bihalal dan sunatan massal yang digagas pengurus Masjid Agung Pelita, Sabtu (23/6/2018). Kegiatan pengurus masjid yang dikomandani Syafrudin AH, dinilai sangat membantu Pemkot dalam kegiatan sosial. Sebanyak 150 anak mengikuti khitanan massal ini.

Pjs. Walikota Samarinda Zairin Zain yang hadir pada kegiatan sholat subuh berjamaah yang dirangkai halal bihalal dan khitanan massal ini merasa bersyukur dapat mengunjungi Masjid Pelita disela-sela kesibukan kerjanya.

Zairin Zain juga berpesan kepada warga Samarinda agar berpartisipasi dalam menyukseskan Pilkada serentak ini tanggal 27 Juni 2018.

“Jangan golput, karena golput sangat merugikan masyarakat luas. Satu suara saja, sangat menentukan nasib pembangunan Kaltim di masa 5 tahun kedepan,” kata Zairin.

Saat ditanya perannya selama menjabat sebagai Pjs. Walikota, Zairin mengakui masih banyak yang mestinya harus dilaksanakan . Meski dirinya tidak lagi menjabat sebagai Pjs. Walikota yang  akan diserahterimakan kembali kepada Walikota Syaharie Ja’ang 25 Juni nanti ia akan terus membantu Pemkot Samarinda dakam menuntaskan program pembangunan yang masih cukup banyak. (bd/kmf)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.