ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

PLN Indonesia Power Borong Lima Penghargaan PROPER Hijau

June 14, 2024 by  
Filed under Kalimantan Timur

Share this news

SAMARINDA – PLN Indonesia Power Unit bisnis Pembangkitan (UBP) Mahakam yang beralamatkan di Jalan Ulin, Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Sungai Kunjang, Kota Samarinda sukses meraih penghargaan Pengelolaan lingkungan hidup (PROPER) Hijau untuk kinerja lingkungan di wilayah kerja periode 2023-2024.

Perusahaan yang bergerak di bidang pembangkit listrik ini mendapat penganugerahan penghargaan Proper secara langsung dari Pj Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Prof Dr Drs Akmal Malik di Hotel Senyiur Balikpapan, Rabu (12/6).

Dalam kesempatan tersebut, Akmal Malik menyampaikan pertama – tama mengucapkan selamat kepada perusahaan atas raihan penghargaan PROPER hijau. Dengan raihan penghargaan tersebut pastinya tantangan kedepan yang dihadapi semakin kompleks, baik itu perubahan iklim, penurunan kualitas udara, air dan tanah serta hilangnya keanekaragaman hayati.
Namun demikian, Pemprov Kaltim akan terus berupaya mendorong peningkatan kinerja lingkungan hidup melalui berbagai kebijakan dan program yang inovatif dan berkelanjutan. “Melalui program PROPER ini, setiap perusahaan harus berusaha dan berupaya agar terus meningkatkan kinerja terbaik dalam pengelolaan lingkungan hidup,” pesannya.

Sebagai informasi, sebanyak 275 perusahaan yang mengikuti program penilaian peringkat kinerja perusahaan dalam PROPER. 14 perusahaan yang mendapatkan Proper Emas, Proper Hijau sebanyak 127 perusahaan, Proper Biru 119 perusahaan dan Proper Merah 13 perusahaan.

Sementara itu, PLS Manager UBP Mahakam Ghani Wahyu Nugroho mengatakan pada hari ini PLN IP UBP Mahakam memborong lima penghargaan PROPER Hijau sekaligus untuk lima sektor unit usaha pembangkit listrik. Adapun lima sektor unit pembangkit yang mendapatkan PROPER Hijau antara lain, Pertama unit PLTGU di Tanjung Batu, PLTD – MG Bontang, PLTG Sambera, PLTD Karang Asam dan PLTD Keledang.
Dikatakannya, raihan PROPER Hijau di lima unit pembangkit UBP Mahakam ini merupakan bukti kinerja pengelolaan lingkungan perusahaan. “Kami sangat senang tahun ini bisa meraih peringkat PROPER Hijau lagi. Raihan PROPER Hijau ini dicapai berkat kinerja seluruh karyawan PLN UBP Mahakam,” ucapnya.

Ia menjelaskan, raihan PROPER Hijau ini semakin memberikan motivasi kepada PLN UBP Mahakam dan karyawan. “Kami akan terus meningkatkan kinerja kami di bidang kelistrikan dan tanggung jawab sosial,” tutupnya.


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.