ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Atlet O2SN Kaltim Peroleh 4 Emas

July 10, 2011 by  
Filed under Olahraga Lain

Share this news

SAMARINDA – vivaborneo.com, Atlet Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN)  Kalimantan Timur berhasil meraih empat medali emas pada ajang O2SN Tingkat Sekolah Dasar (SD) yang diselenggarakan di Surabaya, Jawa Timur sejak 3 – 9 Juli.

“Para peserta olimpiade olahraga di Surabaya dari atlet-atlet O2SN Kaltim telah mampu menorehkan prestasi yang cukup membanggakan bagi daerah. Tercatat empat medali emas, satu perak dan empat perunggu telah diperoleh atlet asal Kaltim,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kaltim H Musyahrim.

Menurut dia, prestasi akan memberikan catatan tersendiri bagi prestasi dan kebangkitan dunia olahraga di Kaltim. Bahkan, Pemerintah Provinsi Kaltim melalui Disdik Kaltim akan memberikan reward bagi para guru-guru pembimbing yang siswanya telah mampu berprestasi itu.

Setiap tahun ujarnya, Pemprov memberikan penghargaan bagi para guru-guru pembimbing yang siswanya meraih prestasi ditingkat nasional maupun internasional. Misalnya, untuk ajang O2SN ini untuk masing-masing guru akan diberikan untuk siswanya yang memperoleh medali emas sebesar Rp25 juta, perak sebesar Rp15 juta dan perunggu sebesar Rp10 juta.

“Pemprov memberikan reward bagi para pahlawan tanpa jasa yang mampu membawa anak-anak didiknya meraih prestasi. Hal ini dilakukan sebagai upaya untuk memberikan dorongan motivasi bagi mereka, sekaligus untuk  kesejahteraannya dan hendaknya kabupaten maupun kota melakukan perhatian yang sama,” harap Musyahrim.

Adapaun para pelajar sekolah dasar yang mampu berprestasi di ajang O2SN di Surabaya Jawa Timur tersebut, yakni 4 emas diantaranya diraih dari cabang olahraga Catur cepat beregu putri 1 emas atas nama Eldora Fulvia SDN 003 Balikpapan Selatan dan Intan Gina Ilmi SDN 015 Tarakan.

Sedangkan medali perak diraih Catur cepat beregu putra 1 perak atas nama Fransiskus dan Fatkur Rizal SD 2 YPK Bontang dan Febrianto Susilo SDN 028 Tenggarong. Sementara itu 3 perunggu, diantaranya diperoleh dari cabang olahraga Bulu tangkis Ganda Putri atas nama Tessa Anjali SDN 033 Balikpapan Utara dan Neken  SDN 006 Balikpapan Selatan.

Adapun kontingen Kaltim pada ajang O2SN di Surabaya Jawa Timur  masing-masing tingkatan pendidikan dan Cabor yang diikuti, yakni tingkat SD sebanyak  46 orang untuk cabor atletik, renang, tenis meja, catur. Sedangkan SMP 125 orang untuk cabor pencak silat, atletik, tenis meja, tenis lapangan, catur, karate, bola volly dan basket.

Sementara itu, SMA 26 siswa untuk cabor karate, pencak silat, bulutangkis , tenis meja dan atletk, serta SMA-LB diikuti 18 siswa dengan cabor  atletik, bulutangkis, tenis meja dan catur. (vb/mas)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.