ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

PT Syam Surya Kembangkan Produk Udang Olahan

July 15, 2009 by  
Filed under Nusantara

Share this news

SAMARINDA, 12/7 (Harkopnas) – Terobosan baru lahir dari Kampung Kajang Kecamatan Anggana, Kabupaten Kutai Kartanegara. Jika dulu Anggana lebih dikenal sebagai lumbung ekspor udang dari Kalimantan Timur ke mancanegara, kali ini berbeda. Anggana, mungkin akan berubah menjadi kawasan produksi udang olahan dengan aneka cita rasa. Bedanya, produk udang olahan ini akan lebih difokuskan untuk mengisi pasar-pasar di dalam negeri.

produk olahan udang

produk olahan udang

“Produk udang olahan ini baru beberapa bulan  kami kenalkan. Dan nampaknya pasar dalam negeri masih sangat potensial,” kata Manager Produksi PT Syam Surya Mandiri, Dedy Azhari di arena Expo Harkopnas 2009, di kompleks Stadion Madya Sempaja, Ahad (12/7).

Ide memproduksi udang olahan ini, ternyata tak lepas dari masukan Gubernur Kaltim H. Awang Faroek Ishak, 6 bulan lalu. Potensi udang yang luar biasa, menurut Awang Faroek ketika itu, mengapa tidak coba didifersifikan menjadi satu produk lain yang memiliki nilai tambah. Benar saja, masukan itu langsung direspon pemilik PT Syam Surya Mandiri. Setelah melakukan berbagai kajian tehnis yang terukur, maka diproduksilah udang olahan dalam berbagai cita rasa, seperti torpedo breaded shrimp (udang berbalut tepung), butterfly breaded shrimp, shrimp money bag, shrimp ball atau shrimp ekkado.

“Produk udang mentah memiliki pasar tersendiri, tapi produk udang olahan ini, memang kami fokuskan ke dalam negeri dengan alasan kekayaan dalam negeri, sudah seharusnya juga bisa dirasakan dan dinikmati masyarakat dalam negeri sendiri. Itu semangat lain, semangat patriotisnya,” tambah Dedy.

Meski begitu, PT Syam Surya juga telah melakukan banyak kalkulasi dari bisnis dalam negeri khusus produk olahan ini dan mereka akan tetap mengais untung. Harga udang ekspor sejauh ini sulit dijangkau penduduk dalam negeri, tetapi dengan format produk olahan dalam kemasan maka udang ekspor kini juga bisa dinikmati masyarakat dalam negeri.

Bukan hanya itu, kebijakan perusahaan untuk mengedepankan pola padat karya ketimbang padat modal cukup memberi efek positif bagi serapan tenaga kerja lokal. Sedikitnya dibutuhkan 700 tenaga kerja untuk mendukung produksi produk olahan ini. Saat ini perusahaan memproduksi tidak kurang dari 25 ton perbulan. Target ke depan, produksi bisa ditingkatkan hingga 50 ton perbulan.  Target pasar yang dikembangkan antaralain, Kalimantan, Sulawesi dan Jawa.

Tentang stok bahan baku (udang), Dedy menjelaskan bahwa sejauh ini perusahaan terus melakukan hubungan dengan kelompok-kelompok tani yang tersebar di sekitar Kecamatan Anggana. Kerjasama dilakukan dalam bentuk penyaluran kredit, bibit udang dan renovasi tambak. Pada saat panen para petani menjual hasil panen ke perusahaan.  “Harga beli tetap menggunakan harga pasar. Jadi sama-sama menguntungkan, ini kerjasama yang terus kami bangun,” jelasnya.

Sementara itu Kordinator Stand Pameran Bankaltim, Hj. Nur Susilawati SE. MM menambahkan BPD Kaltim akan terus memberi dukungan kepada usaha-usaha kecil dan menengah (UKM) di Kaltim. Hal menarik dari PT Syam Surya Mandiri yang merupakan mitra binaan Bankaltim menurutnya adalah komitmen pemberdayaan tenaga-tenaga lokal dan kebijakan padat karya yang diterapkan dengan baik. “Udangnya lokal, pekerjanya lokal, pasarnya fokus lokal dalam negeri dan modalnya juga lokal dari BanKaltim, jadi klop,” ujar Hj. Susi menambahkan. (Samson/Foto:ist)


Share this news

Respon Pembaca

2 Komentar untuk "PT Syam Surya Kembangkan Produk Udang Olahan"

  1. suhaemi fattah on Mon, 20th Sep 2010 7:48 pm 

    Ass Wr Wb maju terus pengusaha Udang di kaltim mantap

  2. totok harijanto on Thu, 25th Aug 2016 7:02 pm 

    Bersama ini kami sampaikan penawaran barang yakni Inner Pan udang ,ikan dll.
    Kami bisa menerima pesanan dalam bentuk apapun yang berbahan baku logam sesuai permintaan yang di pasaran tidak di produksi.
    Oleh karena itu kami mohon forward ke divisi yg berkepentingan dan yang membutuhkan.
    Sebelumnya kami sampaikan banyak terima kasih bantuan dan kerjasamanya

    Salam//totok harijanto
    082 140 614 800

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.