ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Bupati Berharap PLN Kerjasama dengan Pemkab Kukar

August 27, 2012 by  
Filed under Serba-Serbi

Share this news

TENGGARONG – vivaborneo.com, Memasuki awal bulan Agustus lalu, musibah kebakaran melanda Tenggarong. Peristiwa terjadipada Sabtu (4/8) dini hari sekitar pukul 01.15 Wita. Warga Tenggarong terutama yang berada di Jl Maduningrat RT 22 Kelurahan Melayu, dikejutkan dengan terjadinya musibah kebakaran. Sedikitnya 13 rumah toko (Ruko) dan puluhan bangsal sewaan serta bangunan gudang penyimpanan sembako milik warga yang berjualan di areal komplek pasar Tangga Arung Tenggarong, juga ludes dilalap sijago merah dan hampir rata dengan tanah.Beberapa musibah kebakaran yang terjadi kerap diduga akibat hubungan arus pendek. Hal ini yang menjadi perhatian Bupati Kutai Kartanegara Rita Widyasari. “Bila benar penyebabnya gara-gara listrik, maka saya mengimbau kepada masyarakat agar tanggap dan sering-sering memeriksa instalasi listrik dirumahnya masing-masing, dan apabila ditemukan ada jaringan listrik/kabel-kabel yang rusak segera laporkan ke petugas PLN terdekat agar kejadian ini tidak terulang lagi,” ujar Rita.

Rita berharap PLN Cabang Tenggarong melakukan kerjasama dengan pemkab karena sekian banyaknya kebakaran yang terjadi di Kukar 95 persen penyebabnya gara-gara listrik. Dengan  kerjasama ini nantinya kebakaran di Kukar dapat berkurang dan tidak akan terjadi lagi. (vb/rahman)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.