ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Kampung Rajak Kota Bangun Nikmati Listrik PLN

August 15, 2023 by  
Filed under Kutai Kartanegara

Share this news

TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah meresmikan layanan jaringan listrik PLN bagi masyarakat Kampung Rajak Desa Kedang Murung Kecamatan Kota Bangun, Senin (14/8/2023) malam.

Peresmian ditandai penekanan tombol oleh bupati Edi Damansyah didampingi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Arianto, Kepala Dinas Perhubungan Junaidi, Camat Kota Bangun Mawardi, jajaran PLN Wilayah III Samarinda dan Kepala Desa Kedang Murung Junaidi.

Damansyah menyebutkan penyediaan listrik bagi masyarakat merupakan salah satu kebutuhan dasar yang telah tertuang dalam program Terang Kampongku, yakni pemenuhan kebutuhan listrik selama 24 jam.

“Kedatangan kami ini untuk memastikan penyambungan listrik ke kampung Rajak ini telah selesai dikerjakan dan sudah bisa dinikmati oleh warga disini” ujarnya.

Edi mengapresiasi PT. PLN yang diwakili manajer area Samarinda bahwa kerjasama antara pemkab Kukar dengan PLN  dalam penyediaan kebutuhan listrik telah terlaksana dengan baik, sehingga masyarakat bisa menikmati listrik 24 jam.

Ia juga mengatakan terlaksananya penyediaan listrik di kampung Rajak merupakan  kado hari kemerdekaan dari pemkab Kukar dan PT. PLN kepada warga masyarakat Kampung Rajak Desa Kedang Murung yang bertepatan dengan HUT Kemerdekaan ke 78 RI.

“Setelah sekian tahun warga masyarakat Rajak belum bisa menikmati listrik, Alhamdulillah mulai malam ini sudah bisa menikmati listrik 24 jam” katanya.

Edi juga memastikan akan segera memberikan bantuan  sambungan ke rumah – rumah yang masih belum terpasang.

“Dari 42 rumah masih tersisa 26 rumah, saya pastikan akan kami berikan bantuan untuk sambungan rumahnya dan sekaligus penerangan lampu jalannya, supaya lengkap kadonya” tegasnya.

Untuk diketahui Program Terang Kampongku merupakan program yang tertuang di RPJMD Kukar Idaman periode 2021-2026 masa kepemimpinan Bupati Edi Damansyah dan Wabup H. Rendi Solihin. Dengan tujuan memenuhi kebutuhan dasar seluruh warga masyarakat Kukar, yakni penyediaan listrik selama 24 jam. (kk01).


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.