ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

PDAM Tirta Kencana Akan Perluas Layanan

August 8, 2018 by  
Filed under PDAM Samarinda

Share this news

Samarinda-PDAM Tirta Kencana Kota Samarinda terus berupaya memperluas jaringan pelayanan air bersih dan percepatan perwujudan cakupan layanan 100 persen di seluruh wilayah Kota Samarinda. Salah satunya memberi layanan warga di pinggiran yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Kutai Kartanegara di sisi barat tepatnya di Desa Loa Kumbar Kelurahan Loa Buah Kecamatan Sungai Kunjang.

Menindak lanjuti program pembangunan sarana air bersih Pemerintah Kota Samarinda, tim teknik PDAM Tirta Kencana Kota Samarinda yang dikomandoi Kepala Bagian Distribusi Sugianto beserta jajaran Distribusi, Mechanichal dan Elektrikal, Aset bersinergi dengan pihak konsultan melakukan survei lokasi rencana pembangunan Water Treatment Portable (WTP) kapasitas 10 liter/detik khusus untuk melayani warga Loa Kumbar dengan pendanaan yang akan diajukan ke Kementrian PUPR Pusat.

“Bentuk komitmen kami untuk terus perluas jaringan pelayanan air bersih agar bisa dinikmati seluruh warga Samarinda sesuai harapan Walikota, terutama warga Loa Lumbar yang sangat mendambakan layanan air bersih PDAM,” kata Sugianto Kabag Distribusi di lokasi lahan rencana pembangunan WTP Loa Kumbar Senin (7/8/2018).

Menurut Ketua RT 19 Ardiansyah ada sekitar 114 Kepala Keluarga (KK) yang berada di Kampung Loa Kumbar, Kelurahan Loa Buah, Kecamatan Sungai Kunjang sangat mendambakan layanan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari. Selama ini warganya menggunakan air Sungai Mahakam untuk mandi,cuci dan kakus (MCK). Sedangkan untuk kebutuhan konsumsi memasak dan air minum warga menggunakan air galon yang tentunya butuh biaya yang lebih mahal.

“Harapan kami mewakili warga agar segera terwujud pembangunan WTP yang nantinya layanan air bersih bisa dinikmati warga. Kami akan membantu mencarikan lahan ke perusahaan agar nantinya segera di bangunkan WTP yang akan dikelola oleh PDAM,” harap Ardiansyah Ketua RT 19 Loa Kumbar.

Sementara itu Kasi Humas HM Lukman menerangkan bahwa sebelumnya PDAM Tirta Kencana Kota Samarinda juga sudah memperluas jaringan melayani air besih di wilayah perbatasan atau pinggiran seperti di Kampung Pinang, Bantuas layanan dari IPa Bantuas, Desa Budaya Pampang layanan dari IPA Pampang. Saat ini juga dalam progres pematangan lahan untuk IPA Makroman.

“Semoga segera bisa terealisasi pembangunan WTP di Loa Kumbar ini, dengan demikian untuk wilayah perbatasan dan pinggiran sudah terlayani air bersih PDAM seperti di Kampung Pinang, Bantuas,Pampang dan wilayah Makroman,” tutur Lukman. (*/lk)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.