ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Pembacaan Titah Sultan Awali Erau Adat Pelas Benua

September 25, 2023 by  
Filed under Berita

Share this news

TENGGARONG– Ditandai dengan pemukulan gong dan pembacaan titah Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura HAM Arifin mengawali Erau Adat Pelas Benua Kutai Kartanegara (Kukar) tahun 2023. Erau tahun ini bertema “Semangat IKN Nusantara Menjaga Adat Dan Tradisi Budaya” resmi dibuka di Stadion Rondong Demang Tenggarong, Minggu (24/9/2023).

Rangkaian acara ritual juga dilakukan penyulutan Api Brong (Bor khas Kutai), oleh unsur Forkopimda yang hadir dan disaksikan langsung oleh Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura HAM Arifin.

Sementara itu, Bupati Kukar Edi Damansyah mengatakan Erau berasal dari kata “Eroh” yang berarti ramai, riuh, dan penuh suka cita, yang mana Erau pada prinsipnya adalah pesta adat kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura yang dilaksanakan untuk memberikan hiburan kepada rakyat Kutai Kartanegara dan sekitarnya, serta dalam rangka memperingati hari jadi kota Tenggarong ke-241.

Pelaksanaan Erau sendiri merupakan wujud komitmen Pemerintah Kabupaten Kukar bersama Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura terhadap pelestarian adat lawas Kutai Kartanegara yang menjadi salah satu identitas sosial untuk mempersatukan setiap subkultur masyarakat yang ada.

“Saya ucapkan terima kasih atas dukungan seluruh pihak, semoga ini menjadi bagian dari kerja bersama kita untuk menjaga tradisi dan budaya leluhur kita di tanah Kutai di Kabupaten Kutai Kartanegara,” ucap Edi Damansyah.

Dirinya juga mengapresiasi seluruh masyarakat Kukar yang telah hadir menyaksikan pembukaan Erau Adat Pelas Benua Kutai Kartanegara, dimana dirinya pada kesempatan tersebut mengajak seluruh masyarakat yang hadir untuk datang beramai-ramai menyaksikan setiap pentas seni pertunjukan dipanggung-panggung pentas seni yang telah disiapkan oleh pihak panitia penyelenggara Erau Adat Pelas Benua Kutai Kartanegara tahun 2023.

“Dalam waktu sepekan kedepan ini, kami mengundang dan mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk hadir bersama-sama, menyaksikan dititik-titik tempat pentas terbuka, tampilan-tampilan seni budaya yang ada di 20 kecamatan diwilayah Kabupaten Kukar,” pungkas Edi Damansyah.

Sekedar informasi, kegiatan diakhiri dengan penampilan seni tari kolosal para muda-mudi Kabupaten Kukar dengan judul “Kutai Menyapa”. (kk07).


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.