ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Bandara APT. Pranoto Samarinda Belum Sumbangkan PAD

October 25, 2019 by  
Filed under Kalimantan Timur

Share this news

Samarinda- Sejak resmi beroperasi 24 Mei 2018 lalu, Bandar udara APT. Pranoto di Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim) belum menyumbang pendapatan ke daerah.

“Sampai hari ini daerah (Kaltim) belum mendapatkan PAD satu Rupiah pun dari pengoperasian APT. Pranoto, sampai hari ini, sejak dioperasikan,” kata Wakil Ketua DPRD Kaltim, Muhammad Samsun, yang ditemui usai menggelar pertemuan dengan Dirjen Perhubungan Udara, Kementrian Perhubungan, Kamis (24/10/2019) siang.

Politisi PDI Perjuangan ini menyayangkan hingga kini Bandara APT. Pranoto belum menyumbangkan satu rupiah sekalipun untuk PAD Kaltim.

Menurut legislator asal Kutai Kartanegara (Kukar) ini, belum jelasnya pola kerjasama pengelolaan bandara APT. Pranoto yang menyebabkan daerah dirugikan.

“Pola kerjasama pengelolaan APT. Pranoto itu yang harus segera di finalkan, segera dibahas. Kita mau yang mana. Daerah rugi kalau terus begini,” lanjut pria yang juga menjabat Bendahara DPD PDI Perjuangan Kaltim ini.

Kekesalan Samsun bukan tanpa alasan, sedikitnya 1,5 Triliun APBD Kaltim digunakan untuk membangun Bandara yang dulu bernama Bandara Samarinda Baru ini. “Aset kita 1,5 Triliun tertanam disitu, Kaltim dapat apa? Ini masih belum jelas. Makanya harus segera dipertegas,” tambah Samsun.

“Mestinya, selain asas manfaat, kita juga diuntungkan secara pendapatan daerah, itu yang harus digenjot. Pemprov dan Dishub Kaltim harus segera menyelesaikan ini,” pungkasnya. (dik)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.