ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

350 LO Porprov Pertandingan Diberikan Pembekalan

November 24, 2018 by  
Filed under Kutai Timur

Share this news

SANGATTA-Panitia Besar (PB) Porprov VI/Kaltim 2018 di Kutai Timur (Kutim) mengundang sekitar 350 orang yang telah mendaftar di sekretariat PB untuk menjadi bagian penting dari perhelatan pesta olahraga multievent 4 tahunan tersebut yaitu Liasion Officer (LO) di Ruang Meranti Kantor Bupati Kutim, Jumat (23/11/2018).

Kegiatan yang dirangkai dengan pelatihan dan simulasi lapangan untuk LO tersebut dibuka Seskab Irawansyah selaku Ketua Harian PB Porprov didampingi Wakil Ketua Harian Harpandi, Sekum Syaipul Ahmad, dan Sekum KONI Kaltim Alfian Mirza yang menjadi narasumber terkait tugas utama menjadi LO.

Seskab Irawansyah dalam arahan singkatnya meminta seluruh peserta yang akan menjadi LO bisa memanfaatkan kegiatan sehari penuh ini dengan baik.

“Pembekalan materi ini sendiri bertujuan agar para LO ini nantinya memiliki wawasan mengenai Porprov serta bisa menjadi panitia penghubung antara kontingen dengan PB Porprov,” tegasnya.

Irawansyah berharap selain mempunyai wawasan mengenai Porprov dan mengetahui kinerjanya nanti saat Hari H, jadi sudah tau apa saja yang harus dilakukannya nanti.

“Kemampuan berpikir cepat dan tanggap sebagai guide ataupun pelayan tamu kontingen atlet maupun ofisial dapat terlayani dengan bagus. Tidak berpikir lelet (lambat) langsung bisa mengambil keputusan terbaik dan tidak panik,” pintanya.

Senanda, Ketua Panitia menjabat Sekum PB Porprov Syaipul Ahmad melaporkan dalam pelatihan ini para LO Porprov langsung mendapatkan bimbingan langsung dari Sekum KONI Kaltim Alfian Mirza terkait beberapa materi mengenai wawasan dan program, readership, publik speaking, dinamika kelompok, wawasan wisata, serta melakukan peninjauan venue pertandingan.

“LO menjadi syarat wajib dalam penyelenggaraan pertandingan berskala Lokal, Nasional, hingga Internasional. Saya harap peserta seksama dan serius mendengarkan arahan narasumber,” jelasnya.

Syaipul menambahkan sebanyak 350 orang undangan LO ini berasal 80 persen dari OPD dan Dinas di Lingkungan Pemkab Kutim, sisanya dari organisasi kemahasiswaan dan partisipasi sukarela masyarakat.

“Rata-rata anak muda yang memang kami rekrut dalam LO. Prosesnya sudah seminggu lalu, kami melakukan undangan sekaligus penjaringan siapa yang berkompeten untuk menjadi ujung tombak kegiatan event Porprov dalam mengurus sekaligus menghandel kebutuhan atlet saat bertanding,” ujarnya.

Kepala Bidang (Kabid) Perizinan Dinas PMPTSP Kutim tersebut menegaskan keseluruhan peserta LO tahap ini akan difokuskan ke acara inti Porprov yaitu pertandingan. Mereka akan mengawal kontingen 10 kabupaten/kota mulai dari jadwal bertanding, venue, hingga hal teknis terkait pelayanan akomodasi maupun transportasi atlet dan ofisial.

“Jadi ini LO khusus pertandingan. Sementara untuk kegiatan opening ceremony dan closing Porprov akan menjadi tanggung jawab keprotokolan setkab kutim dibantu LO yang dipilih tim protokol karena sesuai standar pelayanan pemerintahan. Selamat bekerja dan mengabdi untuk adik-adik yang akan bergabung menjadi LO, ini bukti pengabdian untuk daerah. Tunjukkan kalian pemuda pemudi yang smart untuk mensukseskan Porprov,” tutupnya. (*/013)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.