Dispora Kukar Dukung Penuh Atlet Berlaga di POPDA

November 10, 2025 by  
Filed under Olahraga

Share this news

TENGGARONG – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) mendukung penuh atlet daerah ini berlaga di Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) 2025. Sebanyak 238 atlet, terdiri dari 149 putra dan 89 putri akan berlaga di 16 cabang olahraga yang tersebar di empat daerah pelaksana.

“Dispora Kukar memastikan dukungan penuh terhadap kebutuhan para atlet selama bertanding, termasuk uang saku dan fasilitas pendampingan dari pelatih dan ofisial,” kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar, Aji Ali Husni saat melepas kontingen Kukar menuju POPDA 2025 di kantor Bupati Kukar,  Senin (10/11/2025).

Aji Ali Husni, menyampaikan bahwa seluruh kesiapan teknis maupun logistik sudah dituntaskan, termasuk akomodasi dan transportasi bagi para atlet. Disampaikan sebanyak 89 atlet ditanggung Pemerintah Provinsi Kaltim, sementara sisanya menjadi tanggung jawab Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara.

Ia mengungkapkan, renang menjadi salah satu cabang andalan yang diharapkan mampu mendulang medali.

“Kukar menjadi tuan rumah untuk cabang renang. Ini kesempatan besar untuk menunjukkan kemampuan terbaik di kandang sendiri,” katanya.

Sementara itu, Asisten II Setkab Kukar, Ahyani Fadianur Diani, yang mewakili Bupati Kukar Aulia Rahman Basri, turut memberikan dukungan moral bagi seluruh atlet. Ia berharap Kukar mampu mempertahankan bahkan melampaui prestasi tahun sebelumnya.

“Semoga semangat dan kerja keras para atlet dapat membuahkan hasil yang membanggakan untuk daerah,” pungkasnya. (Adv/Dispora Kukar/Rid)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.

  • vb

  • Pengunjung

    1072402
    Users Today : 797
    Users Yesterday : 4022
    This Year : 8912
    Total Users : 1072402
    Total views : 10557946
    Who's Online : 54
    Your IP Address : 216.73.216.188
    Server Time : 2026-01-03