ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Duta Wisata Harus Bisa Gali Potensi Wisata

November 13, 2009 by  
Filed under Kutai Kartanegara

Share this news

Tenggarong, Melalui ajang pemilihan duta wisata tahun 2009, Pj Bupati Kukar mengajak seluruh lapisan masyarakatnya untuk lebih mencintai sekaligus mempromosikan budaya dan potensi wilayah Kukar. Apalagi Kukar memiliki berbagai jenis  makanan yang tentunya tidak kalah dengan daerah lain. Dan ini merupakan salah satu kebanggan kita dimana sector inipun  dapat di jadikan bahan promosi  kepada  wisatawan . Untuk itu, kepada para finalis duta wisata 2009, dimohon bisa lebih kreatif menggali potensi wisata yang ada , galilah sedalam – dalamnya informasi yang berkenaan dengan dunia kepariwisataan di Kukar.Karena kalian merupakan ujung tombak  bagi Promosi Pariwisata di Kukar. Demikian arahan  Pj Bupati  Kukar, H Sjachruddin ketika memberikan Arahan Kepada Para Finalis Putra Putri Duta Wisata Tahun 2009 pada Rabu (11/11) di Pendopo Odah Etam Tenggarong.

Para finalis Duta Wisata bersalaman dengan Pj. Bupati Kukar

Para finalis Duta Wisata bersalaman dengan Pj. Bupati Kukar

Selain itu Pj Bupati juga meminta kepada seluruh SKPD yang ada di Kukar untuk menampilkan makanan-makanan khas Kutai pada acara-acara resmi kegiatan Di Kab Kukar, selain itu batik kaltim yang mempunyai motif unik bisa kita promosikan, Kukar mempunyai potensi wisata alam yang tidak kalah baiknya dari daerah lain, kukar juga memiliki hewan-hewan langka seperti pesut, burung enggang dan orang hutan yang bisa menjadi daya tarik tersendiri. Kukar juga  mempunyai sungai yang dapat dijadikan dasar pariwisata.

Secara khusus Pj meminta duta sebagai wakil atau utusan pariwisata harus memiliki penampilan yang baik moral dan penampilan yang baik selain itu  haruus mempunyai wawasan yang luas dan bisa berkomunikasi dengan bahasa inggris sebagai bahasa internasional.

Setelah mengedakan pertemuan dengan Pj Bupati, 12 pasang finalis duta wisata 2009 berkesempatan menaiki kapal naga menuju pulau kumala untuk melakukan pemotretan setelah itu meraka juga berkesempatan mengunjungi kedaton dan museum mulawarman.

Werlia Alinda Salah satu finalis duta wisata 2009 mengatakan sangat senang bisa mengikuti kegiatan seperti ini dan bisa lebih mengenal budaya dan objek wisata yang ada di kutai, walau nantinya bila terpilih menjadi duta wisata akan  memiliki tanggung jawab yang berat tapi  hal itu tak menghalangi untuk tetap bersemangat untuk mengikutinya.

Ia juga mengatakan apapun hasilnya nanti akan tetap mempunyai  kewajiban dan tanggung jawab untuk mengembangkan wisata kutai kartangera sebagai finalis Duta Wisata. Ini bukanlah ajang main-main, tapi merupakan tanggung jawab yang berat  sebagai konsekwensi  untuk maju sebagai duta.  Karena  bukan hanya penampilan yang di lihat tetapi juga moral dan wawasan yang menjadi Kriteria.

Ia sangat bangga menjadi Putri Daerah kukar karena Kukar memiliki wisata yang sangat menarik dan banyak hal-hal yang tidak dimiliki daerah lain . (hmp 08)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.