Jasa Raharja Gelar Pengajar Peduli Lalu Lintas di Long Bagun

November 26, 2025 by  
Filed under Kutai Barat

Share this news

KUTAI BARAT – Jasa Raharja bekerja sama dengan Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Satlantas Polresta Mahakam Ulu menyelenggarakan kegiatan Pengajar Peduli Keselamatan Lalu Lintas (PPKL) di SMAN 1 Long Bagun, Rabu (26/11/2025).

Kegiatan sosialisasi ini menyasar para guru dan tenaga pendidik di SMAN 1 Long Bagun, Kabupaten Mahakam Ulu. Tujuannya mendorong para pengajar berperan aktif dalam menjaga keselamatan para siswa, antara lain dengan rutin mengingatkan murid saat pulang sekolah mengenai pentingnya memakai helm standar, berhati-hati di jalan karena keluarga menunggu di rumah, serta mematuhi aturan lalu lintas.

Pihak SMAN 1 Long Bagun menyampaikan apresiasi kepada Jasa Raharja atas perhatian dan edukasi yang diberikan kepada para guru sebagai bekal untuk disampaikan kembali kepada siswa agar selalu waspada di jalan dan tiba di rumah dengan selamat.

Perwakilan Jasa Raharja Mahakam Ulu, Al-Ihsan, mengucapkan terima kasih kepada pihak sekolah terhadap dukungan sehingga kegiatan PPKL dapat berlangsung dengan baik. Ia menegaskan, Jasa Raharja wilayah Mahakam Ulu berkomitmen terus melakukan berbagai upaya pencegahan kecelakaan lalu lintas, khususnya yang melibatkan pelajar. (*)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.

  • vb

  • Pengunjung

    1184248
    Users Today : 5899
    Users Yesterday : 5866
    This Year : 120758
    Total Users : 1184248
    Total views : 11275263
    Who's Online : 58
    Your IP Address : 216.73.216.159
    Server Time : 2026-01-22