ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

PSBR Kampanyekan Kaltim Green

November 18, 2010 by  
Filed under Kalimantan Timur

Share this news

SAMARINDA–vivaborneo.com, Beragam cara dilakukan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) untuk mendukung sukses kampanye Kaltim Hijau atau Kaltim Green yang terus diserukan Gubernur H Awang Faroek Ishak dan telah menjadi komitmen masyarakat Kaltim pada Kaltim Summit, 7 Januari 2010 lalu. UPTD Panti Sosial Bina Remaja (PSBR) Samarinda misalnya, mereka memilih melakukan kampanye dengan menghijaukan seluruh bangunan UPTD dalam koordinasi  Dinas Sosial Kaltim tersebut.

Panti Sosial Bina Remaja

Panti Sosial Bina Remaja

”Hampir semua bangunan telah kami hijaukan. Hasilnya, kompleks UPTD PSBR ini terlihat lebih  asri dan suasana kerja terasa menjadi lebih nyaman,” kata Kepala UPTD PSBR Samarinda, H Ibnul Yatim di ruang kerjanya.

Bukan hanya bangunan kantor saja yang telah dihijaukan, tapi asrama-asrama yang biasanya digunakan untuk peserta pelatihan berjumlah 80 orang  setiap angkatannya, juga ikut dihijaukan. Penghijauan juga dilakukan di sekitar area dengan penanaman pohon sehingga kompleks tersebut menjadi tampak lebih hijau.

Menurut mantan Kabag. Kehumasan Biro Humas dan Protokol Setprov Kaltim itu, kampanye Kaltim Green setidaknya bisa diikuti oleh masyarakat yang tinggal di sekitar kantor yang berada di Jalan DI Panjaitan (eks Jalan Kesejahteraan). Meski demikian, ia mengakui ada saja masyarakat yang justru mencibir karena tidak mengerti  kampanye Kaltim Green, yang intinya mendukung pelestarian alam dan lingkungan untuk mengantisipasi perubahan iklim dan pemanasan global yang menjadi penyebab terjadinya berbagai bencana alam, seperti banjir, longsor, tsunami dan badai.

”Memang ada saja masyarakat yang menyindir lewat sms (short massage service), menghubungkan dengan bendera salah satu parpol atau salah satu calon walikota tertentu. Justru ini kesempatan bagi kami untuk menjelaskan lebih jauh tentang Kaltim Green,” ujarnya. (vb/sam)


Share this news

Respon Pembaca

Satu Komentar untuk "PSBR Kampanyekan Kaltim Green"

  1. Budiono on Fri, 25th Mar 2011 7:49 am 

    PSBR semoga semakin jaya….

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.