ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

45 Atlet Ski Air Bersaing Dulang Medali

December 9, 2018 by  
Filed under Olahraga Lain

Share this news

SANGATTA- Sebanyak 45 atlet dari lima kabupaten dan kota se-Kaltim yaitu Bontang, Kutim, Balikpapan, Samarinda dan Berau, siap bertarung memperebutkan medali emas di cabang olahraga (Cabor) Ski Air pada perhelatan Porprov Kaltim ke VI tahun 2018. Sedangkan lima kabupaten lain absen dalam cabor tersebut. Olahraga air satu ini digelar selama empat hari yakni dari 8-11 Desember 2018, di Folder Sangatta. Perlombaan perdana cabor sky air dibuka oleh Wakil Ketua II PB Porprov Kaltim VI di Kutim, Harpandi. Pagi tadi, Sabtu (8/12/2018).

Ada beberapa kelas yang diperlombakan di cabor Ski Air kali ini. Diantaranya open ladies slalom, open men slalom, open women heat 1 wakeboard, open women heat 2 wakeboard, open men heat 1 wakeboard. Open men heat 2 wakeboard, open men heat 3 wakeboard, open men heat 4 wakeboard, open men heat 5 wakeboard, dan open men heat 6 wakeboard.

Di kesempatan tersebut, Harpandi mengucapkan selamat datang dan bertanding, bagi kabupaten kota yang ikut dalam cabor sky air. Ia juga mendoakan agar pertandingan dapat berjalan lancar dan aman, sampai dengan selesai.

Sementara itu, Pelatih Sky Air Kutim, Septian Hadi mengatakan, ada tiga belas atlet yang diturunkan untuk empat katagori tanding. Yakni wakeboard, slalom, trick dan jumping, dengan target perolehan medali empat emas. Sedangkan untuk kendala, menurut Septian, hampir tidak ada,  karena lokasi tersebut merupakan tempat mereka berlatih rutin sebelum pelaksanaan tanding.

Pada katagori slalom, atlet dinilai dari keberhasilannya melewati rintangan yang dibuat di lintasan. Katagori jumping, penilaian dari keberhasilan dan keindahan jumping, sedangkan untuk wakeboard dan trick dari keindahan gaya. (*/11)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.