ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Dipimpin Wanita, Reza Yakin Tidar Makin Solid

December 20, 2021 by  
Filed under Serba-Serbi

Share this news

Ketua Tidar Kaltim Akhmed Reza Fachlevi bersama Ketua Umum idar Rahayu Saraswati

JAKARTA – Kongres ke-3 Tunas Indonesia Raya (Tidar) di Jakarta, Minggu (19/12/21)  memunculkan sosok seorang wanita terpilih sebagai ketua umumnya. Rahayu Saraswati atau yang akrab disapa Sara, secara aklamasi terpilih menjadi ketua organisasi sayap kepemudaan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) tersebut.

“Kongres berjalan lancar dan tertib. Secara aklamasi, pengurus Tidar dari seluruh provinsi memilih mbak Sara sebagai ketua umum,” sebut Akhmed Reza Fachlevi, ketua Tidar Kaltim, yang juga anggota DPRD Kaltim dari Partai Gerindra ini.

Reza menyampaikan, Gerindra memberi kesempatan yang sama bagi seluruh anggota untuk berkontribusi dan mengabdi kepada partai. Termasuk para kader Tidar. Harapan dia, tampilnya sosok wanita menjadi bukti bahwa organisasi sayap kepemudaan Partai Gerindra ini sangat menghargai emansipasi wanita.

Diketahui, Sara menjadi ketua umum Tidar menggantikan ketua sebelumnya, Aryo Djojohadikusumo. Sara merupakan anak dari Hashim Djojohadikusumo, salah satu pendiri Gerindra yang juga keponakan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.

Meski Sara merupakan anak pendiri partai, namun selama ini terbukti telah melewati tahapan pendidikan politik berjenjang di Gerindra, sama dengan anggota partai lainnya. “Jadi tidak ada keistimewaan. Semua melalui tahapan yang sama sebagai kader,” sebutnya.

Reza yakin, ke depan Tidar semakin kompak dan solid memenangkan Partai Gerindra di 2024 mendatang. “Mudah-mudahan semangat ini terjaga sampai Pemilu mendatang,” sebut Reza dijumpai di Jakarta usai Kongres.

Sementara itu, Ketua Umum Tidar yang baru terpilih Rahayu Saraswati menegaskan, berjanji menyiapkan anggotanya membantu Partai Gerindra memenangkan pemilihan umum (pemilu) serentak 2024.

Dikatakan Sara, sapaan akrab Rahayu Saraswati, pihaknya segera melakukan konsolidasi dengan anggota Tidar di seluruh Indonesia untuk mencapai target kemenangan Gerindra 2024 mulai tingkat nasional, legislatif, sampai pemilihan kepala daerah.

Dijelaskan, dalam Pemilu mendatang, anggota Tidar di Tanah Air dipersiapkan menjadi tim sukses serta saksi di tempat pemungutan suara. Di samping itu, akan merekrut anggota dari kelompok milenial untuk memastikan regenerasi kepemimpinan di Partai Gerindra. (*)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.