ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Kutim Tambah Emas Renang Terbuka

December 9, 2018 by  
Filed under Olahraga Lain

Share this news

SANGKULIRANG- Kabar dari arena cabor renang perairan terbuka di Porprov VI/Kaltim 2018 yang dihelat di area perairan Teluk Sangkulirang, Jumat (7/12/2018), dua perenang Kutai Timur (Kutim) berhasil mempersembahkan medali emas di nomor 10.000 Meter Putra yaitu Edwin Rifaldy dan Putri atas nama Agustin Puspa Wulandari.

Start langsung dilepas secara simbolis oleh Ketua KONI Kecamatan Sangkulirang Muhammad Ali. Peserta datang dari 6 Kabupaten/Kota seperti tuan rumah Kutim, Penajam Paser Utara (PPU), Samarinda, Kutai Kartanegara (Kukar), Bontang, dan Balikpapan.

Atlet Kutim Edwin Rifaldy berhasil menggondol 1 keping emas dengan mencatatkan waktu tercepat  3 Jam 0 Menit 58 Detik. Untuk medali perak sendiri, berhasil diraih Muhammad Dian dari kontingen Kutai Kartanegara (Kukar) dengan catatan waktu 3 Jam 12 Menit 18 Detik. Sedangkan Medali Perunggu direbut Bintang Abid Muntazar atlet dari Kota Balikpapan dengan waktu 4 Jam 1 Menit 51 Detik.

Sementara di sektor putri Kutim, Agustin Puspa Wulandari berhasil menjadi yang terbaik dengan finish pertama otomatis membawa pulang 1 keping emas dengan catatan 2 Jam 51 Menit 10 Detik. Disusul medali perak sendiri diraih Novi Ade Suryani dari Kota Samarinda lewat waktu 2 Jam 51 Menit 14 Detik. Sedangkan Medali Perunggu di rebut Mieske Isabela Ritonga atlet Balikappan dengan waktu 3 Jam 17 Menit 19 Detik.

Ketua PRSI Kutim Rizky Amalia pun puas dengan raihan atletnya yang berhasil mengawinkan gelar. Nomor 10.000 Meter menjadi salah satu andalan di cabor perairan terbuka.

“Alhamdulillah target tercapai, pembinaan atlet kami sudah mencapai level peningkatan. Dua keping emas persembahan Kutim ini bukti prestasi renang atlet Kutim bisa bersaing di Porprov, selanjutnya kami akan menatap Kejuaraan Nasional (Kejurnas) hingga Pra PON,” jelasnya.

Terpisah, Ketua KONI Kecamatan Sangkulirang Muhammad Ali mengutarakan terpilihnya Sangkulirang menjadi bagian sejarah perhelatan Porprov VI/Kaltim 2018 efeknya pun membuat bangga masyarakat pesisir di kecamatan tertua di Kutim ini.

“Masyarakat Sangkulirang pun bisa langsung menyaksikan pertandingan para atlet dari sejumlah Kabupaten/Kota. Ini juga menjadi motivasi bagi generasi muda di wilayah kami untuk dapat mengembangkan bakatnya menjadi perenang handal,” pungkasnya. (*/13)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.