ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Malam Ini Gubernur dan Walikota Nobar di Segiri

December 29, 2010 by  
Filed under Olahraga

Share this news

SAMARINDA–vivaborneo.com,  Gubernur  Kaltim Awang Faroek Ishak memastikan hadir dalam acara nonton bareng di halaman parkir Stadion Segiri Samarinda bersama masyarakat Kaltim, khususnya warga Samarinda dan sekitarnya untuk memberikan dukungan kepada Timnas Merah Putih yang akan berlaga pada leg II Final Piala AFF, Rabu (29/12) malam.Kepastian tersebut disampaikan Sekprov Kaltim Irianto Lambrie sekaligus mengundang seluruh pegawai  di lingkungan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemprov Kaltim.

“Kami juga mengajak  masyarakat  hadir bersama Gubernur Awang Faroek menyaksikan final AFF ini. Kita akan berikan dukungan dan doa untuk sukses Timnas Merah Putih,” kata Irianto Lambrie.

Selain Gubernur Awang Faroek, Wagub Farid Wadjdy dan Sekprov Kaltim Irianto Lambrie juga akan hadir bersama para keluarga. Nonton bareng tersebut juga akan disaksikan oleh para kepala dinas/badan di jajaran Pemprov Kaltim.

Dari Pemkot Samarinda dipastikan kedua pimpinan ibukota provinsi ini akan hadir mendampingi Gubernur Awang Faroek menyaksikan perjuangan  Irfan Bachdim dan kawan-kawan. Kepastian tersebut disampaikan Wakil Walikota Samarinda, H Nusyirwan Ismail, Selasa sore kemarin.

“Pak Walikota dan saya insyaallah akan hadir bersama gubernur,” ungkap Nusyirwan.

Nusyirwan menambahkan, inilah saatnya masyarakat Kaltim, tak terkecuali warga Samarinda untuk memberikan dukungan dan doa bagi sukses perjuangan Timnas merah putih. Soal prediksi hasil pertandingan, Nusyirwan tidak ingin memberi komentar.

“Saya tidak ingin memprediksi. Saatnya sekarang kita berharap dan berdoa Indonesia menang minimal 4 – 0 atau lebih,” sahut Nusyirwan.

Di luar semangat pertandingan yang pasti sangat mendebarkan, Nusyirwan menuturkan, kesiapan dan kekompakan yang telah dipastikan antara jajaran Pemprov Kaltim dan Pemkot Samarinda menunjukkan sinergi yang sangat positif dalam mendukung proses pembangunan daerah.

“Ini contoh yang baik, di olahraga saja kita bisa kompak, apalagi dalam proses pembangunan. Pembangunan kota Samarinda akan sulit menemui hasil terbaik tanpa dukungan Pemprov. Sinergi  seperti ini menurut saya adalah modal yang sangat penting  untuk membangun Samarinda menjadi  lebih baik lagi ke depan,” pungkas mantan Asisten  Ekonomi Pembangunan Sekprov Kaltim tersebut.

Masyarakat yang akan hadir pada nonton bareng tersebut diharapkan menggunakan atribut Timnas dan kostum merah putih. (vb/sam)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.