MTs Ibnu Khaldun Balikpapan Salurkan Zakat Fitrah dan Sembako untuk Siswa dan Warga

April 23, 2023 by  
Filed under Religi, Sosial & Budaya

BALIKPAPAN  – MTs. Ibnu Khaldun Balikpapan menyelenggarakan kegiatan penyaluran zakat fitrah dan sembako kepada siswa dan warga yang tinggal di sekitar lingkungan MTs Ibnu Khaldun yang kurang mampu di Ramadan 1444 H ini.

Pembagian Zakat Fitrah merupakan momen yang sangat berharga bagi umat muslim di bulan Ramadan. Pengumpulan zakat berupa beras dan sembako tersebut dimulai dari tanggal 1 – 16 April 2023 lalu dan berhasil terkumpul sekitar 400 kg beras dan sembako dari siswa siswi maupun guru MTs Ibnu Khaldun Balikpapan. Panitia Amil Zakat yang di Ketuai langsung Kepala Madrasah dibantu dewan guru dan siswa MTs Ibnu Khaldun Balikpapan.

Penyaluran Zakat Fitrah dan sembako oleh MTs Ibnu Khaldun Balikpapan dilaksanakan pada tanggal 16 April 2023, dilakukan secara kolektif, dibagikan kepada siswa yang kurang mampu, yatim piatu, dan warga kurang mampu di sekitar madrasah serta siswa MTs Ibnu Khaldun bermukim.

Atas nama Kepala Madrasah MTs Ibnu Khaldun, Rahmadhani mengucapkan banyak terimakasih atas kepercayaan siswa siswi MTs Ibnu Khaldun dan orang tuanya yang telah memberikan kepercayaan menyalurkan zakatnya dan Alhamdulillah semua rangkaian kegiatan pembagian zakat di MTs Ibnu Khaldun Balikpapan ini dapat berjalan dengan lancar.

Harapannya dengan adanya kegiatan ini para siswa-siswi dapat mengambil makna dari pentingnya mengeluarkan zakat sebagai kewajiban umat Islam dan menumbuhkan kesadaran untuk saling berbagi antar sesama dan bagi MTs Ibnu Khaldun Balkpapan semoga dapat menyelenggarakan kegiatan serupa setiap tahunnya yang akan datang.(*)

Sholat Ied di Mapolres Batu Dikawal Umat Lintas Agama

April 23, 2023 by  
Filed under Serba-Serbi

BATU –Suasana halaman Mapolres Batu bergetar, tatkala gema takbir berkumandang , ratusan jamaah hadir memenuhi lapangan Mapolres Batu untuk bersama sama  melaksanakan Sholat Ied. Sabtu (21/4/23).

Dengan penjagaan polisi, masyarakat sekitar Polres Batu pun berbondong bondong memenuhi lapangan baik orang tua , laki laki, perempuan , anak anak datang sejak pagi hari ada yang berjalan kaki dan ada yang menggunakan truk yang telah disediakan oleh Polres Batu.

Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsuddin bersama para Pejabat Utama juga turut hadir ditengah-tengah warga masyarakat untuk melaksanakan Sholat Ied sambil mengumandangkan Takbir dan takmit diikuti Jamaah yang sudah duduk di Shaf nya masing-masing.

Di pintu masuk Polres Batu, terlihat para petugas berjaga sambil mengingatkan para Jamaah untuk tetap menjaga ketertiban demi kelancaran peleksanaan Sholat.

Namun ada sedikit yang unik , sebagai bentuk wujud kerukunan umat beragama di Kota Batu yang terjalin dengan kuat, beberapa tokoh Umat Hindu dalam hal ini Pecalang serta tokoh pemuda umat Nasrani dari YPPII (Yayasan Pelayanan Pekabaran Injil Indonesia) dan BKSG (Badan Kerjasama Gerejawi Kota Batu) hadir berbaur dengan anggota Polri yang mengamankan kegiatan Sholat Ied.

Kasat Binmas Polres Batu AKP Dwi Jatmiko menjelaskan  kehadiran warga lintas agama dalam pelaksaan sholat ied di Mapolres Batu datang spontanitas sebagai bentuk kepedulian dan kerukunan antar Umat beragama.

“Mereka hadir spontan untuk mengamankan pelaksanaan Sholat Ied  dan mereka memberikan contoh kepada kita semua bahwa keberagaman itu memang ada namun tidak harus menimbulkan perpecahan,  ujar AKP Dwi Jatmiko.

Kapolres Batu melalui Kasi Humas AKP Untung Siswanto mengungkapkan pelaksanaan Sholat Ied ini dilaksanakan secara rutin setiap tahun dan ini tahun pertama setelah Pemerintah melonggarkan aturan penggunaan masker di tempat umum.

“Mari kita sambut hari kemenangan ini dengan penuh kebahagiaan dan penuh rasa Syukur untuk kembali ke Fitrah manusia serta mengucapkan hati untuk menjadi pribadi-pribadi yang Akhlakul Kharimah,” ungkap Untung

Khatib dalam pelaksanaan Sholat Ied di Mako Polres Batu, KH. Hafid Murtadi , selaku Bilal Bripda Bikhar, anggota Bagian Sumda Polres Batu

Tema yang diangkat dalam Sholat Ied Dengan Hikmah Ramadhan, Nuzulul Qur’an dan Idul Fitri , kita tingkatkan kualitas Iman serta taqwa dalam rangka menanamkan kejujuran dan kedisiplinan guna mewujudkan Polri Presisi. (Buang Supeno)

Pj Wali Kota Batu Laksanakan Sholat Idul Fitri di Masjid Agung An Nuur

April 23, 2023 by  
Filed under Serba-Serbi

BATU – Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai beserta ibu Pj Ketua TP PKK Kota Batu melaksanakan Sholat Idul Fitri di Masjid Agung An Nuur, Kota Batu, Sabtu (22/4/2023).

Sholat Idul Fitri 1444 H di Masjid Agung An Nuur diikuti ribuan jamaah baik dari lingkungan sekitar maupun wisatawan dan warga Kota Batu yang sedang mudik ke kota kelahirannya.

Aries dalam sambutannya menyampaikan pesan pentingnya hikmah puasa agar instrospeksi diri dan menahan hawa nafsu usai menjalankan puasa Ramadan.

“Mari kita manfaatkan Idul Fitri tahun ini sebagai momentum untuk kembali kita instrospeksi atas apa yang kita lakukan ditahun sebelumnya agar menjadi insan yang lebih baik ditahun berikutnya,” ungkap Aries.

Disebutkan pentingnya silaturahim kepada siapapun termasuk dalam dunia pekerjaan.

“Ketika kita menjalin komunikasi, hubungan yang baik antar sesama manusia, serta meningkatkan silaturahim maka yakin dalam setiap langkah jalan pekerjaan kita akan semakin mudah dan ditemukan dengan orang-orang yang baik,” lanjut Aries.

Diharapkan, masyarakat Kota Batu yang sudah terbiasa menjamu wisatawan untuk selalu tersenyum dan memberikan pelayanan yang baik dalam libur lebaran tahun ini.

“Semua perhatian sudah kami curahkan, tidak ada jalanan berlubang di kota Batu dan 12 OPD Pemkot Batu terkait juga kami terjunkan tahun ini untuk mendukung pelayanan wisatawan. Semoga dengan didukung masyarakat yang ramah wisatawan akan merasa aman, nyaman sehingga membawa kesan yang baik bagi Kota Wisata Batu,” tegas Aries Agung Paewei.

Pelaksaan Sholat Idul Fitri melibatkan  organisasi non muslim sehingga saling membantu dalam mengamankan Sholat Idul Fitri di Masjid Agung Jami An Nuur Kota Batu. (Buang Supeno)

Antisipasi Banjir Wisatawan Polres Batu Gunakan Sistem One Way

April 21, 2023 by  
Filed under Serba-Serbi

BATU –  Jika terjadi arus besar wisatawan dan menimbulkan kemacetan parah ke Kota Batu, Polres Batu akan menerapkan sistem one way.

“Langkah ini untuk mengantisipasi kemacetan dan penumpukan arus lalu lintas di pusat kota Batu ” ungkap Kasat Lantas Polres Batu, AKP Lya Ambarwati, Jum’at (21/4/2023).

Disebutkan upaya ini masih bersifat situasional, namun demikian ia memastikan segala sesuatu yang perlu disiapkan untuk penangangan kendala lalulintas, telah dipersiapkan matang. Lya memprediksi, biasanya wisatawan menyerbu Kota Batu pada hari kedua dan ketiga  dari berbagai daerah di Jawa Timur mulai berdatangan.

“Biasanya mereka yang mudik ke Jatim, setelah bersilaturahmi dengan keluarga  pada hari H Idul fitri, selanjutnya mereka  untuk berwisata,” lanjutnya.

Sementara itu, mengantisipasi pengguna jalan yang menyeberang yang bisa mengakibatkan kemacetan  sehingga bisa menambah antrean panjang.

Lya menaegaskan sudah mempersiapkan personel dan akan memasang water barrier di Simpang Tiga Pendem dan kawasan yang macet. (Buang Supeno)

Jatim Park Satu Gelar Gempar Gempita Spesial Idul Fitri 1444 H

April 21, 2023 by  
Filed under Wisata

BATU – Jawa Timur Park 1 khusus liburan lebaran tahun 2023 mempersembahkan  Gempar Gempita spesial  menghibur pengunjung.

Manager Marketing and Public Relations Manajemen Jawa Timur Park Group Titik S. Ariyanto menjelaskan beberapa pertunjukan akan dipersembahkan dalam menyambut pengunjung Jawa Timur Park 1 mulai dari entrance hingga area parkir  antara lain Special Dance Show Pocahontas, Modern & Tradisional serta Happy Day Music meliputi  Acoustic dan Gambus serta  Electone. Game interaktif, Galak Gampil dan Lomba Bikin Ketupat, Rampak Barong,  Opor Fiesta,  Badut Maskot dan Percussion.

“Kepiawaian para talent dari entertain Jawa Timur Park 1 begitu memukau. Beragam jenis koreografi mengagumkan siap mengajak penonton bergoyang, salah satunya yakni keindahan dari tarian Pocahontas. Pengunjung yang tertarik untuk menyaksikan penampilan tarian ini bisa menonton show Pocahontas pada pukul 09.00 WIB di entrance Jawa Timur Park 1” Ungkap S.Titik Arianto.

Disebutkan Pertunjukan ini berlangsung spesial liburan lebaran mulai tanggal 23 April 2023 hingga 30 April 2023 di Jawa Timur Park 1.

“Sselain itu mssih ada game interaktif seru yaitu Galak Gampil. Tim entertain akan menyebar ke segala area Jawa Timur Park 1 untuk membagikan angpao spesial secara acak kepada pengunjung yang beruntung. Pastikan anda berkunjung ke Jawa Timur Park 1 di masa libur lebaran ini untuk mendapat kejutan seru dari Jawa Timur Park 1″ lanjutnya.

Ada juga Show Alkisah Jawa Timur Park 1, Special Idul Fitri 2022. Tidak ketinggalan spesial Idul Fitri ini adalah Opor Fiesta.

” Opor Fiesta adalah kegiatanmakan opor gratis bagi pengunjung Jawa Timur Park 1 pada tanggal 23 April 2023 – 25 April 2023 yang bertempat di Food Court Ken Arok Jawa Timur Park 1 jam 11.00 WIB. Pastikan anda tidak tertinggal pesta makan opor bersama di Jawa Timur Park 1 ini, ” jelas titik.

Dengan adanya event ini diharapkan dapat memanjakan seluruh pengunjung Jawa Timur Park 1. Dengan nuansa Hari Raya ini semoga pengunjung Jawa Timur Park 1 dapat berlibur dengan nyaman dan bahagia bersama keluarga, sahabat, dan orang tercinta di Jawa Timur Park 1 tambah Titik. (Buang Supeno)

« Previous PageNext Page »

  • vb

  • Pengunjung

    1095286
    Users Today : 205
    Users Yesterday : 3662
    This Year : 31796
    Total Users : 1095286
    Total views : 10730956
    Who's Online : 79
    Your IP Address : 216.73.216.135
    Server Time : 2026-01-08