Polsek Jempang Tangkap Tersangka Narkoba di Kampung Muara Tae

March 21, 2024 by  
Filed under Serba-Serbi

JEMPANG – Polsek Jempang berhasil melakukan penangkapan terhadap tersangka yang diduga terlibat dalam transaksi narkotika di Kampung Muara Tae, Rt. 004, Kecamatan Jempang, Kabupaten Kutai Barat.

Kapolsek Jempang, IPTU Sunarto mengatakan, keberhasilan penangkapan ini merupakan hasil dari kerja keras anggota Polsek Jempang yang telah melakukan penyelidikan intensif berdasarkan informasi dari masyarakat.

“Tersangka yang bernama DDS (19 tahun) berhasil ditangkap setelah petugas mendapatkan informasi dari masyarakat mengenai aktivitas transaksi narkotika di daerah tersebut,” kata IPTU Sunarto.

Kronologis kejadian bermula ketika anggota Polsek Jempang melakukan penyelidikan di sekitar Camp Baru Kampung Muara Tae. Saat itu, petugas melihat DDS melakukan gerak-gerik mencurigakan di pinggir jalan Gang Batang Alur Camp Baru. Melihat hal tersebut, petugas segera melakukan penangkapan.

Ketika akan ditangkap, DDS mencoba melarikan diri dan bahkan mencoba untuk melukai petugas dengan mencabut sebilah badik. Namun, upaya tersebut berhasil digagalkan petugas yang kemudian berhasil menangkapnya.

Kapolres Kutai Barat AKBP Kade Budiyarta melalui Kapolsek Jempang, IPTU Sunarto menyatakan, hasil penggeledahan terhadap DDS menghasilkan barang bukti berupa 18 poket narkotika jenis sabu-sabu yang dibungkus dalam plastik klip dengan berat bruto 5,8 gram, 2 plastik klip bening, 1 plastik bekas bungkus wafer warna biru bertuliskan KALPA, 1 unit HP Samsung Galaxy A03s, serta 1 unit sepeda motor Yamaha VIXION.

“DDS mengakui kepemilikan narkotika tersebut dengan tujuan untuk diedarkan kembali,” tambah IPTU Sunarto.

Tersangka beserta barang bukti kemudian diamankan di Polsek Jempang untuk proses hukum dan penyidikan lebih lanjut. (arf)

TMMD Berakhir, Kodim dan PT PAMA Bagikan Sembako Untuk Warga Kurang Mampu

March 21, 2024 by  
Filed under Berita

SENDAWAR – Kodim 0912/Kbr bekerjasama dengan PT. PAMA membagikan 500 sembako gratis kepada warga yang kurang mampu. Kegiatan ini sekaligus menandai berakhirnya kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 119 di Kampung Kelian, Kecamatan Damai, Kabupaten Kutai Barat (Kubar), Rabu (20/3/2024).

Komandan Kodim 0912/Kbr Letkol. CZi, Eko Handoyo melalui Kapten Aditiana menyampaikan, hari terakhir penutupan TMMD ke 119, Kodim 0912/Kbr bekerjasama dengan PT. PAMA membagikan sembako gratis dibagi kepada warga di dua Kampung yaitu Kampung Kelian dan Kampung Jengan Danum.

“Jumlah bantuan dari PT. PAMA sebanyak 300 paket dari kami di Kodim sendiri 200 paket sembako,” ungkapnya.

Ia menuturkan, pembagian sembako ini yang semula ada akan dibagikan gratis ke kelompok lansia, stunting dan warakauri atau warga menebus sembako dengan nilai Rp150 ribu dijual dengan harga Rp.50 ribu. Hasil penjualan rencana semula untuk disumbangkan ke panti asuhan.

“Dandim kemudian mengambil kebijakan sembako tersebut dan digratiskan kepada warga di dua Kampung tersebut,” ujarnya.

Ia berharap, semoga di bulan suci Ramadan ini bisa meringankan beban warga yang kurang mampu bagi warga yang menjalankan ibadah puasa.

Sementara itu Penanggung Jawab Operasional PT. PAMA, Saptodewo melalui CSR Officer Rudyanto Putra menyampaikan rasa terima kasih atas peluang kontribusi dan kolaborasi perusahaan dalam kegiatan sosial yang diadakan untuk masyarakat umum.

PT PAMA selaku pihak ke-3 selalu terbuka dan merasa terhormat diberi kepercayaan untuk ikut dalam kontibusi dan kolaborasi dalam program sosial seperti ini yang dampaknya dapat dilihat dan dirasakan langusung Masyarakat.

“Ini merupakan tahun ke-2 kami mengadakan bazar murah Ramadan bersama Kodim Kutai Barat dengan harapan dapat terus benkontribusi dalam kegiatan sosial lainnya,” kata Rudyanto.

Rudy menambahkan, PT PAMA melalui program CSR di 5 bidang, ekonomi, pendidikan, kesehatan, lingkungan, dan sosial selalu berkomitmen untuk memberikan nilai tambah kepada masyarakat sekitar sehingga keberadaan perusahaan dapat dirasakan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar.

Sementara Wakil Kepala Staf Angakatan Darat (Wakasad) Tandyo Budi Revita menyampaikan, kegiatan TMMD yang ke 119 ini merupakan bagian dari program lintas sektoral yang di prakarsai TNI bersama kementrian dan pemerintah terkait serta melibatkan seluruh komponen masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan tema Dharma bakti TMMD mewujudkan percepatan pembangunan di wilayah selama kurun waktu 20 Februari hingga 20 Maret 2024. Satgas TMMD bersama pemerintah Daerah telah berhasil melakukan sarana prasarana pembangunan dan perbaikan infrastruktur yang tersebar di beberapa wilayah.

Kegiatan pembangunan tersebut ditujukan kepada sasaran fisik diantaranya melalui semenisasi jalan, pembangunan RPHH, TNI mangunggal air, pembuatan MCK, pebaikan tempat ibadah dan pembukaan lahan pangan. Selain itu juga dilakukan kegiatan non fisik diantaranya bela negara, hukum, penyuluhan KB, kesehatan dan stunting, wawasan kebangsaan, pertanian, pencegahan karhutla dan kampanye kreatif serta rekrutmen TNI.

“Sinergitas ini kita padukan dengan semangat gotong royong sebagai budaya luhur mempersatukan bangsa kita,” ujarnya seraya menutup TMMD ke 119. (arf).

Berlian” Berbagi Kemuliaan di Bulan Ramadan, DP Rp 2 Juta Yamaha Fazzio Siap Dibawa Pulang

March 21, 2024 by  
Filed under Gaya Hidup

BALIKPAPAN- Bulan suci Ramadan 1445 H telah tiba. Sepekan sudah umat muslim menjalani bulan penuh berkah ini. Semoga di bulan suci Ramadan kali ini semakin membawa kita pada tingkat ketakwaan yang lebih baik.

Bicara bulan suci Ramadan, PT Surya Timur Sakti Jatim (STSJ) selaku main delaer Yamaha Kaltim, juga tak melepaskan begitu saja kemuliaan bulan penuh berkah ini. Terus memberikan yang terbaik bagi seluruh pecintanya, Yamaha Kaltim kali ini pun menyiapkan promo “Berlian” Berbagi Kemuliaan di Bulan Ramadan.

Dalam promo Berlian ini Yamaha memudahkan Masyarakat yang menginginkan untuk bisa berlebaran Idulfitri dengan tunggangan barunya yakni Yamaha Fazzio.

“Dengan promo Berlian alias Berbagi Kemuliaan di Bulan Ramadan ini, kami memberikan kemudaha Masyarakat untuk memiliki Yamaha Fazzio,” ungkap Asisten Manajer PT STSJ area Kaltim, Efendy Ariadi.

Menurut Efendy, bagi Masyarakat yang ingin memiliki motor baru, khususnya Fazzio cukup membayar uang muka sebesar Rp 2 juta sudah bisa bawa pulang motor fenomenal tersebut.

“Dengan DP Rp 2 juta akan dikenakan angsuran sebesar Rp 1 juta per bulannya. Kalian juga akan mendapatkan gratis angsuran 4 kali, dari 36 menjadi hanya 32 kali angsuran saja. Selain itu Yamaha juga memberi garansi rangka 5 tahun,” terang Efendy Ariadi.

Hebatnya lagi, pada promo kali ini Yamaha juga memberikan kesempatan buat seluruh konsumen yang melakukan pembelian punya kesempatan menjadi miliarder Yamaha dengan memenangkan hadiah uang tunah sebesar Rp 1 miliar.

“Burun deh, tunggu apalagi. Datang ke delaer Yamaha terdekat, selesaikan administrasinya dan bawa pulang Yamaha Fazzio untuk lebaran,” tegas pria yang hobi olahraga lari ini.

Fitur Yamaha Fazzio

Desain Yamaha Fazzio Hybrid – Connected sebagai kanvas putih dapat dimodifikasi sesuai karakter pengendara, seperti dengan menambahkan aksesoris motor sehingga cocok untuk pengendara masa kini yang memiliki karakter kuat, unik dan ekspresif dalam menyalurkan hobi, gaya hidup, ataupun eksplorasi hal baru dalam mencapai keinginan di masa depan. Semakin memperkuat Yamaha Fazzio Hybrid – Connected sebagai skutik Smart dan Stylish unggulan, menjadi pionir skutik dengan teknologi terbaru Blue Core Hybrid 125 cc sehingga membuat berkendara tetap irit dan nyaman serta fitur Modern canggih pada tipe LUX seperti Connected function yang terhubung dengan aplikasi Y-Connect sehingga memudahkan pengendara dalam memonitor kondisi motor serta update notifikasi secara real time.

Yamaha Fazzio Hybrid – Connected juga sudah dilengkapi sistem One Push Start untuk membuat mesin cepat menyala dengan satu sentuhan, kemudian seluruh tipe motor telah menggunakan Smart Key System, sistem kunci canggih tanpa anak kunci (keyless) yang dilengkapi dengan fitur Answer Back System untuk memudahkan pengendara mencari posisi parkir motor, serta Electric Power Socket mengisi daya gadget pengendara sehingga mendukung pengendara always on.

Semakin lengkap dengan fitur praktis, seperti kapasitas tangki bahan bakar 5,1 L mendukung daya jelajah yang lebih jauh, ruang penyimpanan luas dengan Double Hook Carabiner sebagai gantungan barang ganda dengan sistem pengunci model carabiner, serta Spacious Lidded dan Open Pocket untuk membawa barang dibagian depan serta kapasitas bagasi 17,8 L yang luas, sehingga dapat menampung barang bawaan lebih banyak seperti baju atau beragam fashion item yang mendukung pengendara untuk tetap tampil stylish saat berkendara sepeda motor. (*)

Segera Bangun Jembatan Sebulu, Pemkab Kukar Anggarkan Rp703 Miliar

March 21, 2024 by  
Filed under Kutai Kartanegara

TENGGARONG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) segera membangun jembatan penghubung di Kecamatan Sebulu pada 2024.

Wakil Bupati Kutai Kartanegara, Rendi Solihin mengatakan, Pemkab Kukar telah mengalokasikan anggaran Rp203 Miliar untuk pembangunan tahap pertama Jembatan Sebulu. Anggaran tersebut bersumber dari APBD-Murni 2024. Anggaran ratusan miliar itu akan digunakan untuk perencanaan pembangunan struktur jembatan, pembebasan lahan, termasuk membangun jalan pendekat di kedua sisi jembatan.

Sementara untuk pembangunan struktur Jembatan Sebulu, pemerintah daerah selanjutnya akan mengalokasikan anggaran senilai Rp500 miliar.

“Terdekat akan ada pembangunan yang paling besar membawa kebaikan, terutama untuk perekonomian di Kecamatan Sebulu. Ada pembangunan Jembatan Sebulu yang banyak dinantikan masyatakat,” ujarnya.

Seluruh persiapan dan proses pembangunan jembatan pun telah dilakukan pemerintah. Pada 2023 lalu, pembebasan lahan di kedua sisi lokasi Jembatan Sebulu berlokasi di Desa Sebulu Modern tengah berlangsung dan hampir rampung. Jika tidak ada kendala proses selanjutnya adalah peletakan batu pertama pembangunan jembatan.

“Ada juga anggaran untuk pembebasan lahan yang sudah melalui beberapa tahap. Terbaru disiapkan anggaran Rp10 miliar sebagai penunjang pembangunan jembatan,” sebutnya.

Pembangunan jembatan ini memang masuk ke dalam prioritas pembangunan strategis Pemkab Kukar pada 2024. Pemerintah ingin menuntaskan masalah konektivitas di Kutai Kartanegara.

Camat Sebulu, Eddy Fachrudin, mengatakan keberadaan jembatan tersebut akan membuat perekonomian sejumlah kecamatan di Kukar semakin menggeliat karena akses warga menjadi semakin lancar.

Apalagi, sejumlah syarat pembangunan jembatan tersebut juga sudah terpenuhi. Seperti, pembebasan lahan yang berlokasi sebagai pembangunan jembatan di Desa Sebulu Modern. Serta dukungan dari masyarakat setempat juga telah diterima pemerintah.

“Insya Allah dalam waktu dekat. Sudah dilelang tinggal mengklirkan lokasi titik pembangunannya saja,” ucap Eddy Fachrudin.

Ia menjelaskan, pembangunan Jembatan Sebulu sudah di nanti masyarakat setempat sejak lama. Pasalnya, selama ini masyarakat mengandalkan feri untuk menyeberangi sungai. Tarif transportasi air ini adalah Rp 5 ribu untuk kendaraan roda dua dan Rp 20 ribu untuk kendaraan roda empat. Biaya ini dinilai membebani masyarakat.

Eddy optimis, adanya jembatan akan membangkitkan perekonomian warganya. Sejumlah usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Sebulu diyakini akan tumbuh karena aktivitas menjadi semakin lancar.

Selain hal tersebut, Pemkab Kukar juga telah menganalisis manfaat lainnya dari pembangunan jembatan ini. Diantaranya, melancarkan aktivitas warga Kukar, Kutai Timur, dan Kutai Barat. Mengingat, jembatan dibangun di tengah-tengah ketiga kabupaten, persisnya di Desa Sebulu Modern. Lokasi tersebut dipilih karena dinilai strategis dan dekat dengan tepian Sungai Mahakam.

“Efeknya sangat luar biasa. Kami yakin dengan berfungsinya jembatan itu akan memperlancar mobilisasi masyarakat dan meningkatkan ekonomi daerah,” tandasnya. (*)

Sekda Kutai Kartanegara Harap Ada Program Pembangunan Dari APBN Untuk Mitra IKN

March 21, 2024 by  
Filed under Kutai Kartanegara

JAKARTA – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Sunggono menyampaikan paparan Bupati Edi Damansyah pada Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektor dalam rangka pembahasan Rancangan Peraturan Kepala Daerah (Raperkada) terkait Rencana Detil Tata Ruang (RDTR) di hotel Grand Sheraton Jakarta, Rabu (20/3/2024).

Pembahasan RDTR itu meliputi Wilayah Perencanaan (WP) Jonggon dan WP Koridor Sangasanga – Muara Jawa. Selain itu juga dibahas WP Perkotaan Tiru Kabupaten Seram Bagian Barat.

Rakor dihadiri pejabat Tenaga Ahli Utama Penata Ruang ATR/BPN Abdul Kamarzuki, Pj Bupati Seram Bagian Barat, Andi Candra Ansanudin, dan Ketua DPRD Kukar Abdul Rasid.

Sekda Sunggono dalam paparannya menyebutkan WP Jonggon merupakan sentra pertanian yang dilayani oleh perkotaan Loa Kulu (sebagai PKL) di arah timur, dan perkotaan Kota Bangun (sebagai PPK) di arah barat. Sedangkan dengan Kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), WP Jonggon dihubungkan oleh jalan Lokal Primer dengan wilayah terdekatnya yaitu WP IKN Utara.Jarak dari pusat WP Jonggon ke ibukota Kabupaten KutaiKartanegara (Tenggarong) yaitu sekitar 67 km, jarak ke Kota Samarinda sekitar 94 km, sedangkan ke kawasan IKN terdekat (WP IKN Utara) yaitu WP IKN Utara.

“Tujuan dari penataan WP Jonggon ini untuk mewujudkan WP Jonggon sebagai Mitra IKN Berbasis Agro Industri dan Kawasan Pendidikan yang Berdaya Saing dan Berkelanjutan,” ujarnya.

Sementara itu untuk WP Koridor Sangasanga – Muara Jawa tambahnya, WP Sanga Sanga sebagai Pusat Pelayanan Kawasan (PPK) berfungsi melayani kawasan sekitarnya. Kawasan perkotaan terdekat dengan WP Sanga-sanga antara lain PPK Anggana dan PPK Loa Janan. Sedangkan dengan Kawasan IKN, WP Sanga sanga dihubungkan oleh jalan Kolektor Primer dengan wilayah terdekatnya yaitu WP Muara Jawa. WP Sanga Sanga juga langsung terhubung oleh jaringan jalan kolektor primer dengan Pusat Kegiatan Nasional (PKN) Kota Samarinda.

Sunggono mengungkapkan tujuan penataan WP Sanga Sanga – Muara Jawa yaitu untuk mewujudkan daerah mitra ibukota Negara (IKN) yang handal berbasis pengembangan Agroindustri, pariwisata, perdagangan dan jasa yang Tangguh Dan Berkelanjutan.

Sunggono juga menjelaskan Tujuan Penataan Ruang Wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara berdasarkan pasal 5 dalam Perda RTRW Kab. Kukar No. 7 Tahun 2023, yaitu : Mewujudkan daerah mitra ibukota Negara (IKN) yang handal dan pemerataan pembangunan yang terintegrasi di seluruh wilayah daerah, berbasis kawasan andalan dengan mengembangkan sektor industri, pertanian, perikanan, pariwisata, perdagangan dan jasa berwawasan lingkungan.

Mengingat Kabupaten Kutai Kartanegara adalah wilayah penyangga / mitra Ibu Kota Negara Nusantara, Sunggono berharap wilayah-wilayah perencanaan lain yang telah memiliki dokumen RDTR juga dapat menjadi prioritas percepatan dari Kementerian ATR/BPN dan ditetapkan menjadi Perkada. Hal ini tentunya akan mempercepat Iklim Investasi di Kabupaten Kutai Kartanegara

(Pelaksanaan Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang/KKPR) dan Penerbitan Persetujuan Bangunan Gedung (PBG).

“Sebagai Daerah Mitra IKN Pemerintah Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara, Kami mengharapkan adanya program Pembangunan yang bersumber dari APBN dan sumber – sumber lainnya yang tertuang dalam Indikasi Program pada RDTR Mitra IKN di Kawasan Perkotaan Jonggon dan Koridor Sanga Sanga – Muara Jawa” harapnya.

Turut mendampingi Sekda Sunggono, Asisten Pemerintahan dan Kesra Kukar Akhmad Taufik Hidayat, Kepala Dinas PU Wiyono, kepala dinas Lingkungan Hidup Slamet Hadiraharja, perwakilan OPD terkait. (kk01).

« Previous PageNext Page »

  • vb

  • Pengunjung

    1114552
    Users Today : 2030
    Users Yesterday : 4582
    This Year : 51062
    Total Users : 1114552
    Total views : 10885320
    Who's Online : 85
    Your IP Address : 216.73.216.63
    Server Time : 2026-01-12