Ilmupedia Umumkan Pemenang Chessnation 2025

September 27, 2025 by  
Filed under Olahraga Lain

JAKARTA – Telkomsel melalui Ilmupedia resmi mengumumkan para juara kompetisi catur nasional Chessnation 2025 melalui gelaran babak final secara langsung di Telkomsel Smart Office Jakarta (25/9). Bertema “Pintar Itu Beragam”, Chessnation yang didukung oleh platform pembelajaran Kuncie merupakan bagian dari inisiatif Telkomsel Jaga Cita.

Program ini bertujuan mendukung pendidikan non-akademik dan pengembangan talenta catur di Indonesia, serta berhasil mencatatkan total lebih dari 1.800 peserta dari berbagai daerah di Indonesia.

Pemenang Chessnation 2025:

  • Juara 1 : Yoseph Theolifus Taher dari Sukabumi, Jawa Barat; mendapatkan Rp5 juta + sertifikat
  • Juara 2 : Catur Adi Sagita dari Pacitan, Jawa Timur; mendapatkan Rp3,5 juta + sertifikat
  • Juara 3 : Muhammad Alfisyahri dari Medan, Sumatera Utara; mendapatkan Rp2 juta + sertifikat
  • Juara 4 : Muhammad Rizky Prima Nugraha AlBanjari dari Amuntai, Kalimantan Selatan; mendapatkan Rp1 juta + sertifikat

Selain itu, 40 semifinalis juga menerima uang pembinaan serta sertifikat.

Vice President SIMPATI Product Marketing Telkomsel, Adhi Putranto menjelaskan, Chessnation 2025 adalah wujud nyata komitmen Telkomsel dalam mendukung kemampuan anak muda di luar jalur edukasi formal, dengan mendorong kreativitas dan strategi yang dapat mengasah potensi generasi muda secara optimal.

“Melalui Telkomsel Jaga Cita, kami percaya kompetisi ini membuktikan bahwa kecerdasan seperti catur layak mendapat ruang dan dukungan yang setara, sesuai visi dari Ilmupedia Pintar itu Beragam,” kata Adhi Putranto.

Woman Grand Master Catur Indonesia,  Dewi AA Citra mengatakan, kompetisi seperti Chessnation bukan hanya sekadar ajang pertandingan, tetapi juga menjadi wadah pembinaan yang berkelanjutan serta  membantu mewujudkan impian talenta catur Indonesia. Harapannya, semoga dengan adanya Chessnation, pecinta catur dari berbagai daerah bisa termotivasi untuk bermain catur dengan bahagia dan meraih impiannya.

Juara Pertama Chessnation 2025, Yoseph Theolifus Taher menyampaikan terima kasih kepada Telkomsel atas kesempatan dan dukungan luar biasa yang diberikan. Chessnation 2025 bukan hanya kompetisi, tetapi juga pengalaman berharga yang mempertemukan kami dengan pemain hebat dari seluruh Indonesia.

“Dari sini, kami tidak hanya bertanding, tetapi juga belajar, berjejaring, dan termotivasi untuk terus mengasah kemampuan. Semoga Chessnation dapat terus diselenggarakan setiap tahun dengan skala yang lebih besar, melibatkan lebih banyak peserta, dan mungkin menghadirkan kategori baru.”

Juara Chessnation 2025 dari Amuntai Kalimantan Selatan, Muhammad Rizky Prima Nugraha AlBanjari bersyukur bisa mewakili Banjarmasin. Di sisi lain ia merasa gugup ketika berhadapan dengan peserta dari area lain yang memiliki jam terbang lebih lama dibandingkan dirinya yang merupakan peserta termuda.

“Namun saya belajar banyak bagaimana berkompetisi melawan grand master. Terima kasih Telkomsel atas kesempatan dan dukungan luar biasa yang diberikan. Semoga ke depannya Telkomsel mengadakan lagi kompetisi serupa untuk mengembangkan talenta-talenta muda yang gemar bermain Catur,” kata Rizky.

Rizky siswa SMKN 1 Amuntai yang saat ini berusia 15 tahun telah bermain catur sejak duduk di bangku Sekolah Dasar. Berpartisipasi pada kompetisi tingkat provinsi hingga internasional, Rizky sukses menyabet gelar juara antara lain Kejurda Kalsel Junior, Kejurnas Catur Kelompok Junior G (Under 7), dan mewakili Indonesia di “The 13th Asian Schools Chess Championship. (*)

70 Tahun CIMB Niaga Mendampingi Indonesia Wujudkan Mimpi Nasabah dan Masyarakat

September 27, 2025 by  
Filed under Nusantara

JAKARTA – Merayakan 70 tahun perjalanannya, PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) berkomitmen terus berperan aktif dalam membantu nasabah dan masyarakat Indonesia mewujudkan mimpi dan aspirasinya dengan semangat bekerja dari hati, sejalan dengan purpose Advancing Customers and Society. Sejak 1955, Perseroan konsisten berinovasi menghadirkan produk dan layanan yang relevan dengan setiap tahapan kehidupan nasabah, hingga tumbuh menjadi bank swasta nasional terbesar kedua di Indonesia.

Kini bersama 9,1 juta nasabah di seluruh Indonesia, CIMB Niaga terus memperkuat posisinya sebagai mitra finansial yang diandalkan untuk beragam kebutuhan. Perjalanan tujuh dekade CIMB Niaga ditandai dengan berbagai inovasi terdepan di industri perbankan di Indonesia. Mulai dari bank pertama di Indonesia yang menghadirkan mesin ATM (1987), bank pertama yang menyediakan layanan perbankan secara online (1991), hingga transformasi digital melalui aplikasi OCTO Mobile (2020) yang terus dikembangkan dengan fitur lengkap dan terkini sesuai dengan kebutuhan nasabah. Atas kepercayaan yang diberikan, CIMB Niaga berhasil meraih Net Promoter Score (NPS) pada 2024 sebesar 57, menunjukkan tingkat loyalitas nasabah yang sangat baik.

Selain itu, CIMB Niaga juga konsisten berkontribusi nyata melalui empat pilar Corporate Social Responsibility yang mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan. Pilar pendidikan menjangkau lebih dari 108 ribu penerima lewat beasiswa serta literasi dan inklusi keuangan. Pilar kesehatan dan kesejahteraan masyarakat menghadirkan inisiatif #CegahStunting bersama UNICEF untuk 1.000 anak gizi buruk. Pilar pemberdayaan ekonomi mendukung lebih dari 700 UMKM, terutama yang dikelola perempuan dan teman disabilitas di Indonesia Timur. Sementara pilar iklim dan lingkungan mencakup penanaman 83.400 bambu dengan potensi serapan karbon lebih dari 11.400 ton CO₂, memberdayakan lebih dari 1.000 petani, serta pemanfaatan energi terbarukan.

“Di usia 70 tahun ini, kami tidak hanya merayakan perjalanan panjang CIMB Niaga, tetapi menegaskan posisi kami sebagai bank yang relevan di setiap era: stabil secara finansial, inovatif secara digital, serta bertanggung jawab secara sosial dan lingkungan. Semua pencapaian ini adalah fondasi untuk terus membantu nasabah dan masyarakat Indonesia mewujudkan mimpi dan aspirasinya dengan semangat bekerja dari hati melalui layanan finansial yang aman, cepat dan berdampak positif, serta menekankan komitmen keberlanjutan. Kami menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh nasabah dan stakeholders atas kepercayaan dan dukungan yang telah menjadi bagian penting dari perjalanan kami selama tujuh dekade,” ujar Presiden Direktur CIMB Niaga Lani Darmawan di Jakarta, Jumat (26/9/2025).

Resmikan Digital Branch dan hadirkan program spesial 70 tahun

Momentum perayaan HUT ke-70 juga ditandai dengan peresmian kembali kantor cabang Graha CIMB Niaga Sudirman menjadi Digital Branch, yang hadir dengan fasilitas lengkap, termasuk layanan berbasis digital untuk mempercepat proses transaksi sekaligus memberikan kenyamanan yang lebih baik bagi nasabah. Cabang ini juga menjadi pusat edukasi finansial dan digital, simbol komitmen bank menghadirkan layanan modern yang menggabungkan kekuatan teknologi dengan pendekatan personal, sejalan dengan transformasi digital yang tengah dijalankan. Dalam kesempatan ini, CIMB Niaga juga meluncurkan seragam baru untuk frontliner yang mencerminkan semangat baru dalam tumbuh berkembang melayani nasabah.

Sebagai bentuk apresiasi kepada nasabah, CIMB Niaga juga menghadirkan beragam promo menarik spesial HUT 70 Tahun CIMB Niaga yang dapat dinikmati oleh para nasabah untuk meraih mimpi-mimpinya. Bagi nasabah yang sedang merintis keluarga tersedia program KPR HUT ke-70 untuk mewujudkan rumah idaman mulai dari bunga 6,20% fixed 5 tahun, sementara orang tua yang ingin menyiapkan masa depan anak dapat memanfaatkan Tabungan Goal Savers Junior. Kesempatan menikmati gaya hidup sehat dan bahagia hadir melalui beragam promo mitra lifestyle, sedangkan kebutuhan liburan dan belanja keluarga diperkuat dengan keuntungan tambahan melalui kartu kredit, festival belanja, serta cashback di berbagai merchant. Nasabah juga bisa berkesempatan untuk memenangkan beragam hadiah seperti mobil listrik, gadget kekinian dan XTRA bonus lainnya melalui program XTRA Carnival, Goal Savers dan Festival XTRA.

Aspirasi menuju kebebasan finansial juga difasilitasi melalui program investasi seperti reksa dana dan Money Market Fund, sedangkan bagi nasabah yang mengutamakan keberkahan tersedia penawaran khusus dari CIMB Niaga Syariah, seperti promo diskon Rp250.000 untuk pembiayaan Motor XTRA dengan minimal plafon Rp25 juta. Seluruh program ini semakin lengkap dengan dukungan layanan digital yang aman dan cepat melalui OCTO Mobile, OCTO Clicks, hingga BizChannel@CIMB, yang terus bertransformasi menjadi sahabat finansial modern. Informasi lengkap program promo HUT 70 CIMB Niaga dapat diakses melalui link berikut https://cimb.id/HUT70KejarMimpi

“Kami berharap beragam program yang kami hadirkan dapat terus meningkatkan loyalitas nasabah. Di usia ke-70, CIMB Niaga siap melangkah ke depan dengan penuh keyakinan untuk mengukir lebih banyak kisah sukses bersama nasabah. Dengan semangat bekerja dari hati (Work From Heart), kami berkomitmen untuk terus menyediakan layanan finansial yang relevan bagi nasabah individu dan bisnis, sekaligus mendukung kemajuan Indonesia melalui solusi digital dan keberlanjutan,” ujar Lani.

Polsek Damai Panen Raya Jagung Serentak

September 27, 2025 by  
Filed under Kutai Barat

SENDAWAR, KUBAR – Sebagai upaya mendukung program swasembada pangan nasional tahun 2025, Polsek Damai turut hadir dalam kegiatan Panen Raya Jagung Serentak Kuartal III yang digelar di lahan pertanian Kampung Jontai, Kecamatan Nyuatan, Kabupaten Kutai Barat, Sabtu (27/9/2025).

Kegiatan panen raya yang berlangsung mulai pukul 10.00 WITA ini dihadiri PS. Kapolsek Damai IPTU Roni Parsaulian Gultom, Kapospol Nyuatan Aiptu Putyani, perwakilan Danramil Damai Kopda Mediansyah, Petinggi Kampung Jontai Burhanudin, pemilik lahan Peni, serta masyarakat setempat.

IPTU Roni Parsaulian Gultom menyampaikan, Polri berkomitmen penuh mendukung program pemerintah, khususnya dalam menjaga ketahanan pangan nasional. Panen raya ini merupakan wujud nyata sinergi antara pemerintah, TNI-Polri, dan masyarakat untuk memperkuat sektor pertanian dan meningkatkan kesejahteraan petani.

Sebagai bentuk dukungan, Kapolsek Damai juga menyerahkan bantuan bibit jagung sebanyak 10 kilogram kepada masyarakat Kampung Jontai agar program pertanian dapat terus berkelanjutan.

Adapun hasil panen jagung kali ini diperoleh dari lahan seluas ±1 hektar dengan total produksi sekitar 3 ton. (arf)

Dinas Pariwisata Kaltim Ingin Jadikan Pariwisata Sebagai Motor Pertumbuhan Ekonomi

September 27, 2025 by  
Filed under Berita

SAMARINDA – Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar kegiatan Bincang-Bincang Pariwisata sebagai salah satu kanal informasi publik terkait pengembangan sektor wisata di daerah. Acara ini berlangsung di Samarinda Theme Park, Jalan D.I Panjaitan, Samarinda, Jumat (26/9/2025) malam.

Hadir sebagai narasumber Kepala Dinas Pariwisata Kaltim, Ririn Sari Dewi, sekaligus membuka acara, serta Ketua DPD Putri, Dian Rosita. Diskusi kali ini mengangkat tema “Pariwisata Kaltim Untuk Pertumbuhan Ekonomi.”

Ririn Sari Dewi menegaskan, pariwisata memiliki peran penting menciptakan lapangan kerja, meningkatkan pendapatan asli daerah, serta mendorong pertumbuhan sektor pendukung seperti transportasi, akomodasi, dan ekonomi kreatif.

“Pengembangan pariwisata juga diharapkan mendorong pembangunan infrastruktur dan pelestarian budaya. Untuk mencapai tujuan ini, dukungan media massa sangat diperlukan dalam menyebarkan informasi serta berkolaborasi dengan pemerintah dan pelaku usaha pariwisata,” ujarnya.

Ia mengakui, sektor pariwisata Kaltim belum seoptimal Bali maupun Jawa. Namun, ia melihat adanya potensi besar agar menarik wisatawan domestik maupun mancanegara. Menurutnya, tantangan ke depan adalah diversifikasi ekonomi dan penyelenggaraan berbagai event yang dapat menjadi daya tarik kunjungan.

Ketua DPD Putri, Dian Rosita menekankan, pariwisata bukan hanya soal pemasukan daerah, tetapi juga tentang efek berkelanjutan yang melibatkan banyak sektor usaha.

“Pariwisata mencakup transportasi, akomodasi, kuliner, jasa pendukung, hingga ekonomi kreatif. Namun kontribusinya terhadap pendapatan daerah seringkali tidak terlihat besar karena adanya irisan dengan sektor lain. Padahal, dampaknya sangat luas,” jelasnya.

Ia mengajak seluruh pihak agar memperkuat pariwisata sebagai salah satu pilar ekonomi Kaltim pasca-migas.

“Jika dikelola dengan serius, pariwisata akan menjadi kekuatan besar dalam mendorong pertumbuhan ekonomi berkelanjutan di Kalimantan Timur,” tambahnya. (yud)

Dorong Generasi Muda Jadi Garda Terdepan Peduli Alam

September 27, 2025 by  
Filed under Kalimantan Timur

SAMARINDA – Sebagai upaya menanamkan kesadaran peduli lingkungan sejak dini, SMA Negeri 13 Samarinda menggelar kegiatan sosialisasi bertema kepedulian terhadap lingkungan, yang berlangsung di halaman sekolah yang berlokasi di Jalan D.I. Panjaitan, Samarinda. Jumat (26/9/2025).

Sosialisasi menghadirkan Misman, pemerhati lingkungan sekaligus penerima penghargaan Kalpataru. Ia dikenal konsisten melakukan pembersihan Sungai Karang Mumus secara berkelanjutan. Kehadiran Misman diharapkan mampu memberi inspirasi kepada para siswa agar lebih peka terhadap isu-isu lingkungan, khususnya menjaga kebersihan sungai di Samarinda.

Kepala SMA Negeri 13 Samarinda, Jarnuji Umar, menekankan pentingnya menumbuhkan rasa cinta lingkungan kepada generasi muda.

“Kami berharap anak-anak peduli dengan lingkungan, cinta tanaman, cinta penghijauan. Karena tanaman hijau itu sebagai paru-paru dunia,” ujarnya.

Dirinya menyampaikan, pihak sekolah akan melaksanakan kegiatan susur sungai di Karang Mumus, 2 Oktober 2025 mendatang. Pada kegiatan itu, para siswa akan membersihkan sampah di sepanjang bantaran sungai.

“Kami ingin siswa tidak hanya tahu teori, tetapi juga terjun langsung menjaga kelestarian lingkungan,” tambahnya.

Melalui kegiatan ini, SMA Negeri 13 Samarinda menegaskan komitmennya mendukung visi sekolah berwawasan lingkungan sekaligus mendidik siswa agar menjadi agen perubahan dalam menjaga alam sekitar. (yud)

« Previous PageNext Page »

  • vb

  • Pengunjung

    1075498
    Users Today : 3893
    Users Yesterday : 4022
    This Year : 12008
    Total Users : 1075498
    Total views : 10587032
    Who's Online : 53
    Your IP Address : 216.73.216.188
    Server Time : 2026-01-03