ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

HUT 25 Tahun GFE Gelar Lomba Fashion

March 22, 2013 by  
Filed under Gaya Hidup

Share this news

Samarinda-vivaborneo.com, Dalam rangka memperingati HUT ke 25 tahun Gempita Fortune Entertainment (GFE) akan menggelar event malam apresiasi dan lomba fashion yang berlangsung di Ballroom  Hotel Grand Victoria,  Jalan S Parman 24 Maret mendatang.

“Kami akan adakan lomba fashion dengan mengundang group modeling yang ada di Bumi Etam, semua bertujuan untuk menyalurkan dan mengembangkan bakat modeling kaum muda sebagau indikator kemajuan bidang modeling,” kata Rina Barito Pembina  GFE yang juga anggota DPRD Kota Samarinda.

Dijelaskannya, event ini kami gagas guna mempererat silaturahmi antar agensi modeling. Untuk mensukseskan acara ini, Rina berusaha mengetuk hati pihak pihak terkait untuk memberikan perhatian lebih dalam bidang modeling.

“Saya menilai perhatian yang diberikan selama ini hanya bersifat seremonial, belum ada langkah lanjutan yang memanfaatkan potensi dan talenta para model , sehingga nantinya harapan kami potensi yang ada bisa dikembangkan secara maksimal oleh para model dari agensi untuk menjadi wakil sebagai duta kota dalam berbagai bidang,” tambah Rina.

Sementara itu Tanty Syarif, SE, sekretaris Srikandi Kaltim sangat mendukung event ini. Agensinya akan menggelar peragaan busana yang memamerkan berbagai koleksi busana motif sarung Samarinda.

“Kami apresiasi dengan event ini, berbagai koleksi busana motif sarung Samarinda akan kami tampilkan yang akan diperagakan oleh model model ternama di Kota ini,” papar Tanty manager Tanty Colection istri dari Alphad Syarif Sekjen Pemuda Pancasila Samarinda.

Semua gelaran ini diupayakan memperkenalkan kekayaan busana daerah dan melestarikannya kepada generasi model penerus muda mudi Bumi Etam ini.

“Jadi event gelaran ini tak hanya ajang hiburan semata , kami juga usahakan untuk mengangkat potensi budaya tradional agar lebih dikenal di masyarakat,”pungkasnya. (vb/Luk)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.