ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Kaltim Peroleh Penghargaan WTN Wiratama

December 29, 2015 by  
Filed under Politik dan Pemerintahan

Share this news

VIVABORNEO.COM,  Untuk pertamakalinya Provinsi Kalimantan Timur mendapatkan penghargaan Wahana Tata Nugraha Wiratama yang diserahkan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo kepada Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak di Istana negara, Rabu (23/12).

Penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN) Wiratama diberikan bersama dengan lima provinsi lainnya yaitu Riau, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan provinsi DI Yogyakarta. Sementara itu, Provinsi Jawa Timur memperoleh penghargaan WTN Wiratama Kencana yang telah diraih lima tahun berturut-turut.Penghargaan WTN ini diberikan sebagai apresiasi pada peningkatan dan kepedulian pada keselamatan dan kemajuan pembangunan lalu lintas dan angkutan darat.

Kepala Dinas Perhubungan Kaltim, Zairin Zain melalui Kepala Bidang Perhubungan Darat, Mahmud Samsul Hadi menjelaskan bahwa penghargaan ini didapatkan setelah melalui berbagai penilaian oleh tim dari Kementerian Perhubungan.

“Salah satu kriterianya adalah keikutsertaan 60 persen kabupaten/kota dan  50 persen dari keikutsertan tersebut, kabupaten.kota harus memperoleh penghargaan,” jelasnya, Senin (28/12).

Kaltim tahun 2015  mengirimkan enam perwakilan  kabupaten/kota untuk dinilai  yaitu Penajam Paser Utara,  Kutai Kartanegara dan Berau. Selain itu juga dikirim Samarinda, Balikpapan dan Bontang.

Seperti yang disyaratkan yaitu harus 50 persen memperoleh penghargaan, ternyata Koa Balikpapan memperoleh penghargaan Lalu Lintas Angkutan dan Jalan. Tiga kota yaitu Samarinda, Tenggarong dan Bontang memperoleh WTN Kepatuhan Lalu Lintas. Sedangkan PPU dan Berau memperoleh plakat WTN.

Dijelaskan Mahmud, banyak kriteria penilaian yang disyaratkan oleh tim penilai diantaranya jumlah terminal angkutan, jumlah rampu terpasang di sepanjang jalan, kepatuhan masyarakat menggunakan helm, ketaatan pengendara di lampu merah (tidak melewati garis batas), penggunaan sabuk keselamatan bagi pengendara mobil, serta peran pemerintah dalam penganggaran bagi  angkutan perhubungan.

“Kita patut bersyukur dan bangga karena kaltim dapat memperoleh penghargaan tertinggi dibidang keselamatan angkutan dan jalan raya. Ini prestasi sekaligus tantangan yang harus dipertahankan tahun depan. Targetnya, tahun depan kita menyertakan lebih banyak kabupaten/kota untuk diikutsertakan dalam penilaian,” ujarnya.(vb/yul)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.