ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Wakil Gubernur Bangga Siswa SMP Sudah Jadi Pengurus Level Provinsi

November 6, 2019 by  
Filed under Religi, Sosial & Budaya

Share this news

Samarinda – Wakil Gubernur Kalimantan Timur Hadi Mulyadi memberikan motivasi kepada anak-anak Kaltim. Dia sampaikan rasa bangga kepada anak Kaltim yang di usia muda, bahkan masih duduk di bangku SMP sudah tampil menjadi pengurus organisasi level provinsi. Hal itu disampaikan saat membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Anak se-Kaltim 2019 di salah satu hotel di Samarinda, Jalan S Parman Samarinda, Selasa (5/11/2019).

Wakil Gubernur Kaltim Hadi Mulyadi

“Saya bersyukur dan bangga karena Forum Anak Provinsi dipimpin anak-anak pelajar. Siswa SMP sudah jadi pengurus organisasi provinsi. Saya yakin anak-anak ini akan jadi pemimpin ke depan. Saya saja tingkat SMP hanya jadi Wakil Ketua Musyawarah Paguyuban Kelas,” kata Hadi Mulyadi

Dikatakan Hadi, pertumbuhan anak perlu partisipasi semua pihak. Jika tidak, maka bukan tidak ini akan jadi ancaman di masa depan. Tiga komponen akan menentukan keberhasilan anak. Yaitu orang tua, sekolah dan masyarakat atau pemerintah.

“Setiap orang tua, sekolah maupun pemerintah wajib menumbuhkembangkan kecerdasan anak,” jelas Hadi.

Sementara itu, Kepala Dinas Kependudukan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kaltim Hj Halda Arsyad mengatakan Musrenbang ini bentuk pemenuhan aspirasi anak. Terutama dalam program perlindungan anak. Contohnya, memberikan hak suara kepada anak.

“Musrenbang anak ini adalah forum yang stategis, karena kita berbicara anak sebagai penerus generasi. Dan kita berharap kualitas menereka jauh lebih baik dari pada kita sekarang,” terangnya

Hal itu harus tahu apa yang menjadi keinginan anak? Apa yang menjadi permasalahan mereka? Karena anak bisa menjadi pelopor dan pelapor. Mana kala ia menjadi pelapor ia harus dibekali ilmu.

“Dengan Musrenbang ini nantinya ada tukar informasi dan pikiran antar mereka dari kabupaten kota. Kalau sebagai pelopor maka di lingkungannya ia akan menjadi contoh buat yang lainnya,” pungkasnya (Man)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.