ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Kwartir Cabang Gerakan Pramukan Samarinda Peringati HUT ke 59 Hari Pramuka

October 25, 2020 by  
Filed under Serba-Serbi

Share this news

SAMARINDA- Kondisi pandemi covid -19 yang mewabah saat ini, membuat beberapa program Kwartir Gerakan Pramuka di daerah maupun nasional harus tertunda hingga batas waktu yang tidak di tentukan. Kegaiatan tersebut antra laim Jambore daerah di Kabupaten Paser, Raimuna Daerah di Kabupaten Mahakam Hulu, Peran Saka Nasional Di Bangka Belitung serta Perkemahan Nasional di Provinsi Jambi.

“Pada awal pandemi, kwartir cabang melalui Saka Bakti Husada Cabang Samarinda, melaksanakan bakti social dengan mebagikan APD berupa Fase shield ke beberapa fasilitas kesehatan di Samarinda,” kata Ketua Kwartir Gerakan Pramuka Cabang Kota Samarinda, Arpan Zainal pada acara Peringatan Hari Pramuka yang ke- 59 Tahun di halaman Balaikota, Minggu (25/10/2020).

Dikatakan Arpan Zainal, menghadapi Covid-19, kwartir Cabang Pramuka juga membantu dalam penanganan korban banjir dalam bentuk penanganan Logistik dan obat – obatan. Sementara untuk kegiatan lainya kwartir Cabang pramuka, di lakukan dan di sesuaikan dengan kondisi perkembangan Covid-19.

Pada acara yang sederhana dan memperhatikan protokol kesehatan ini juga diberikan tanda penghargaan gerakan pramuka berupa lencana pancawarsa kepada Sekda Samarinda, Sugeng Chairuddinsebagai pernyataan penghargaan gerakan pramuka atas kesetiaan, kepatuhan, kerajinan ketekunan, kesungguhan, dan ketertiban sebagai anggota dewasa gerakan pramuka.

Sugeng Chairuddin yang membacakan sambutan Wali Kota Samarinda Syaharie Jaang menyampaikan, gerakan Pramuka merupakan bagian dari pendidikan berkarakter, mampu menjadi pelopor, untuk menumbuhkan Kepribadian yang beriman bertakwa, dan berahlak mulia, serta berjiwa patriotik, taat hukum, serta dapat menjunjung tinggi nilai nilai luhur bangsa dalam menjaga serta membangun NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

Sejak terjadinya wabah covid -19 yang telah melanda Negara, Gerakan Pramuka selalu tanggap dalam mengambil bagian dalam upaya penanggulangannya.

“ Mari bersama bersatu memutus mata rantai penyebaran covid – 19 di Samarjnda,” Harap Sugeng.

Dikatakan, saat ini Samarinda menjadi kota penyumbang terbesar penularan covid- 19 dan tertinggi di Kaltim. Ia meminta Pramuka yang ada di semua lini harus menjadi pelopor dan agen penyampai informasi ke masyarakat.

Ditambahkan, obat yang sangat mudah untuk menghindari covid adalah dengan 4 M, yaitu dengan wajib menggunakan masker, mencuci tangan, nmnjaga jarak dan menghindari kerumunan. (*/adv)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.