ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Rencana Pemkot Samarinda Hentikan Praktik Prostitusi di Loa Hui dan Solong Didukung Puji Setyowati

April 9, 2021 by  
Filed under DPRD Kaltim

Share this news

SAMARINDA –Rencana Pemkot Samarinda menghentikan praktik prostitusi di Loa Hui di Loa Janan Ilir dan Solong di Sungai Pinang sebelum memasuki bulan suci Ramadhan mendapat dukungan Anggota Komisi IV DPRD Kaltim, Puji Setyowati .

Puji bahkan berharap Pemkot Samarinda bisa bisa menghentikan praktik prostitusi di dua tempat itu. Bahkan langkah Pemkot Samarinda ini akan menjadi contoh bagi kota dan kabupaten lain di Kaltim.

Puji Setyowati

Dikatakan Puji, Pemkot Samarinda juga harus menyiapkan program pemberdayaan bagi pekerja seks komersial (PSK) pasca tempat praktiknya ditutup. Pembekalan tersebut sangat perlu diberikan untuk kelangsungan hidupnya.

“Kalau PSK tak diberdayakan atau bisa bekerja diusaha lain, dikhawatirkan akan kembali terjun ke prostitusi,” kata Puji, Kamis (08/04/2021)

Menurut Puji, pemberdayaan eks PSK ke masyarakat harus dilakukan dengan memberi pelatihan sehingga bisa membuka lapangan pekerjaan baru.

Diakui Puji, hal tersebut memang tidak mudah. Terlebih lagi pada masa pandemi covid 19 seperti saat ini. Namun, peluang ekonomi juga sangat terbuka di sektor UMKM yang terus mendapat dukungan dan bantuan dari pemerintah. (*/adv)

 


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.