ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Perumdam Tirta Kencana Lakukan Pengujian Dan Pengecekan Perdana Peralatan IPA Sungai Kapih

September 27, 2021 by  
Filed under PDAM Samarinda

Share this news

SAMARINDA – Guna memastikan kelayakan operasional peralatan pada Instalasi Pengelolaan Air (IPA) Sungai Kapih, Jajaran Direksi Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Kencana Samarinda melakukan kunjungan dan melakukan kegiatan Pra Commisioning Test atau Pengujian perdana secara menyeluruh alat peralatan dan segala fungsinya.

Direktur Teknik Perumdam Tirta Kencana Samarinda, Ali Rachman menyebutkan hal itu dilakukan lantaran bangunan dari IPA Sungai Kapih itu merupakan bangunan lama yang pada pengerjaannya sempat mangkrak pada periodesasi sebelumnya, sehingga sebelum dilakukan Commisioning Test pihaknya perlu melakukan percobaan terlebih dahulu.

“Jadi ini dalam rangka percobaan seluruh peralatan yang ada di IPA ini,” ucapnya, Minggu (26/9/2021).

Pada Pra Commisioning ersebut ternyata terdapat beberapa titik rembesan air ketika air sudah sempat mengaliri IPA tersebut, ia berkomitmen dalam waktu dekat beberapa titik rembesan yang ada akan dilakukan perbaikan.

“Mudahan dalam minggu ini kami selesaikan perbaikannya, kira-kira di tanggal 6 atau 8 Oktober kita lakukan Commisioning, dan dalam waktu dekat airnya bisa kita distribusikan kepada masyarakat,” bebernya.

Harapannya dalam waktu dekat ini sejumlah persoalan yang ada dapat ia selesaikan, tak hanya itu ia juga meminta doa dan dukungan kepada seluruh masyarakat agar IPA tersebut dapat segera beroperasi dengan baik kedepannya sehingga mengurangi titik permasalahan distribusi air di Samarinda khususnya Kecamatan Sambutan dan sekitarnya.(Luk)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.