ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Siang Berjanji Perjuangkan Infrastruktur

November 21, 2021 by  
Filed under Kutai Timur

Share this news

SANGATTA– Anggota DPRD Kutim Siang Geah berjanji akan terus memperjuangkan aspirasi masyarakat di daerah pemilihannya. Antara lain menyangkut infrastruktur dan air bersih yang menjadi keluhan warga di pedalaman.

Siang Geah

“Aspriasi warga itu akan terus saya suarakan dan perjuangkan melalui lembaga legistalif maupun forum-forum lainnya. Saya berharap pemerintah bisa mengakomodir melalui program di dinas terkait,” kata politisi PDI Perjuangan ini.

Dijelaskan, daerah pemilihnnya seperti di kecamatan Kongbeng, Muara Wahau, Telen, Muara Ancalong, Muara Bengkal, Batu Ampar maupun Long Mesengat, masih membuthkan pembangunan infrastruktur dan air bersih yang memadai. Terutama di desa-desa, masih belum memadai fasilitas tersebut.

Ketika pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) beberapa waktu lalu, usulan itu juga disampaikan melalui Camat dan Kades di pedalaman. Pihaknya berharap pemerintah bisa mengakomodir aspirasi masyarakat itu untuk tahun 2022 mendatang.

Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kutim ini berharap, pembangunan insfrastruktur di kawasan pedalaman bisa dilaksanakan secara merata. Sehingga hubungan transporasi antar desa dan antar kecamatan bisa lebih lancar lagi. Beberapa kecamatan tersebut merupakan daerah pelosok Kutim, dan dinilai belum mendapatkan infrastruktur yang memadai.

“Karena anggaran terbatas, saya berharap infrastruktur jalan lebih diutamakan. Karena hal itu merupakan hal yang penting untuk masyarakat melakukan aktivitasnya sehari-hari,” tandasnya.  (adv)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.