ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Minim Peserta, Vaksinasi Kedua Covid-19 di Kelurahan Air Putih Lepas Target

February 4, 2022 by  
Filed under Kesehatan

Share this news

SAMARINDA – Pencapaian pelaksanaan Vaksinasi di Kelurahan Air Putih Kecamatan Samarinda Ulu Kota Samarinda atas inisiasi dari Forum RT, LPM FKPM, kelurahan Air Putih dan Kecamatan Samarinda Ulu yang didukung percepatan vaksin oleh Perusahaan Tambang Batubara PT. Bukit Baiduri Energi (BBE) mengalokasikan vaksin kedua sebanyak 1.000 dosis jenis astrazeneca yang digelar selama dua hari, sejak kamis hingga jum’at, 3-4 Fabruari 2022 di kalaman kelurahan Air Putih lepas dari target pencapaian.

Dari catatan panitia penyelenggara vaksinasi yang berhasil berikan kepada warga kelurahan Air Putih totalnya mencapai 497 dosis dari  target 1.000 dosis, terdiri dari vaksin astrazeneca sebanyak 489 dan 8 vaksin jenis sinovac, dengan jumlah pendaftar 525 orang.

Lurah Air Putih Agustina Rahmi saat ditemui media ini di tengah-tengah panitia penyelenggara mengemasi perlengkapan karena telah habis waktu pelaksanaan vaksinasi mengatakan, kemungkinan warga yang sudah vaksin tahap pertama mereka mencari vaksin ditempat lain, sehingga yang ada tinggal sisa-sisanya. “Sudah 10 hari lalu kita sosialisasikan lewat RT, jadi kemungkinan menurut saya sudah banyak warga yang vaksin kedua ditempat lain,” jelas Rahmi.

Rahmi yang menjabat kepala kelurahan Air Putih sejak 21 Oktober 2021 lalu menghimbau agar warganya jangan takut di vaksin. “vaksin ini untuk menambah daya imun tubuh kita dari paparan covid-19. Pemerintah memberikan vaksin itu dalam rangka melindungi rakyatnya dari pandemi covid-19, vaksin untuk menjaga tubuh kita dari serangan virus covid-19,” ucap Rahmi.

Menurut Rahmi, seandainya terserang covid jika sudah vaksin tidak sampai parah, tetapi yang belum vaksin memiliki resiko tinggi jika sampai terkena covid-19. Dan bagi yang sudah di vaksin tetap harus menjalankan protokol kesehatan, selalu gunakan masker jika di kerumunan orang, hindari kerumunan, rajin cuci tangan,” ucap Agustina Rahmi.

Hal Senada disampaikan Ketua Forum Rukun Tetangga (RT) Kelurahan Air Putih Dadang  menjelaskan bahwa pihaknya bersama para ketua RT telah menyampaikan informasi pelaksanaan vaksin tahab kedua ini sejak 10 hari lalu, “Mungkin banyak warga yang sudah vaksin kedua ditempat lain, sehingga sisanya tidak sampai 1.000. Dulu bulan Oktober 2021 kita menyelenggarakan vaksin pertama dengan 1.300 dosis, ini vaksin keduanya,” jelas Dadang.

Sementara itu Kepala Puskesmas Air Putih dr. Daud Pongtuluran mengatakan bahwa jika ada vaksin sisa dikembalikan ke dinas kesehatan, karena vaksin ini dari dinas kesehatan. Sementara peran BBE adalah membantu pelaksanaan vaksin. “Vaksin sisa kita kembalikan ke dinas kesehatan, karena yang mengeluarkan vaksin dari dinas kesehatan, sementara BBE hanya membantu pelaksanaan sebagai bagian dari comdevnya,” jelas Daud.(vb-01)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.