ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Kapolres Kutim Pimpin Gelar Pasukan Pemilukada

November 8, 2010 by  
Filed under Kutai Timur

Share this news

SANGATTA-vovaborneo.com, Menjelang pelaksanaan kampanye Pemilukada Kutim yang dijadwalkan 27 Nopember mendatang, Polres menggelar pasukan pengamanan. Kegiatan ini diikuti berbagai instansi terkait dan ketujuh pasangan calon bupati dan wakil bupati. Kapolres Kutim AKBP Prasojo Wibowo pada kesempatan tersebut mengajak kepada semua tim pemenangan calon untuk melakukan aksi kampanye damai. Prosesi pesta demokrasi ini hendaknya dilaksanakan sesuai prosedur dan aturan yang berlaku. “Kepada semua calon hendaknya juga harus siap menang dan siap kalah,” kata Kapolres.

Sejumlah pejabat militer dan sipil ikut hadir pada acara gelar apel pasukan pengamanan di halaman kantor bupati tersebut. Selain pasukan Polres, pada apel itu juga dari pasukan TNI, Satpol PP, Dishub, Ormas dan Linmas serta anggota Pramuka.

Pihaknya mengajak kepada seluruh calon bupati dan wakil bupati yang ikut Pemilukada Kutim 2010 ini, bersama-sama menjaga Kutim tetap kondusif. Untuk itu, kerjasama yang baik ini bisa terus berjalan sampai pelaksanaan Pemilukada pada 27 Nopember mendatang.

Pada kesempatan itu, juga dilaksanakan pembacaan naskah tentang pemilukada damai yang diikuti seluruh calon. Pembacaan naskah itu dilakukan salah satu perwakilan dari calon tersebut, kemudian dilanjutkan penandatanganan naskah pemilu damai oleh semua kandidat.

Acara juga dirangkai simulasi pelaksanaan Pemilukada. Mulai dari kampanye, pencoblosan hingga pelaksanaan penghitungan suara berlangsung. Kegiatan gelar pasukan tersebut cukup meriah, karena juga dilaksanakan aksi anggota Merpati Putih dari pasukan Polres Kutim serta pasukan Linmas yang akan ikut mengamanan pelaksanaan Pemilukada mulai dari kampanye hingga pencoblosan mendatang. (vb/wrd)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.