ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

TKIT Raudhatul Jannah Ikuti Manasik Haji Cilik TK Tingkat Kota Samarinda

August 30, 2022 by  
Filed under Berita

Share this news

SAMARINDA – Suasana Islamic Center terlihat berbeda dari hari biasanya. Cerahnya langit menghiasi agenda Manasik Haji Cilik TK tingkat Kota Samarinda dengan rasa bahagia bercampur rasa keingintahuan akan pelaksanaan manasik haji.

Adapun manasik haji ini digarap oleh Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI) wilayah Kota Samarinda yang dihadiri oleh Bidang Kesra Pemerintah Kota Samarinda mewakili Walikota Samarinda, Ketua BPIC Bapak H. Awang Darma Bakti, Bapak Abu Hanifah, Bunda PAUD Kota Samarinda Hj. Rinda Wahyuni, Ketua GOPTKI Samarinda, Kepala Kemenag Kota Samarinda dan jajaran lainnya.

Pelaksanaan Manasik Haji Cilik yang digelar di  area terbuka Masjid Islamic Center Samarinda (MICS) berlangsung Senin pagi hingga siang, 29 Agustus 2022, diikuti 155 Taman Kanak-Kanak yang tersebar di seluruh Kota Samarinda, diantaranya Taman Kanak-Kanak Islam Terpadu (TKIT) Raudhatul Jannah yang terletak di Jalan P. Suryanata Gg.Berkah Kel.Air Putih Kec.Samarinda Ulu Kota Samarinda.

Ibu Ida selaku Seksi Acara Pelaksanaan Manasi Haji Cilik TK mengatakan bahwa pelaksanaan manasik ini diikuti siswa-siswi Taman Kanak-Kanak sebanyak 5.565 orang.

“Yang hadir 155 TK, tersebar di seluruh kota Samarinda dengan jumlah anak yang berpartisipasi aktif kurang lebih 5.565 anak dengan jumlah 223 kloter,” ucap Ibu Ida.

Dalam pelaksanaan kegiatan manasik haji cilik ini, bidang Kesra Pemerintah Kota Samarinda yang mewakili Walikota Samarinda mengungkapkan bahwa Ibadah haji memiliki kekhususan dibanding pelaksanaan ibadah lainnya. Selain memiliki ilmu hal tersebut harus diimbangi dengan kesiapan mental, fisik dan juga ekonomi.

Sementara itu, Bunda Paud Kota Samarinda mengungkapkan kegiatan ini adalah upaya memberikan pemahaman tentang cara manasik haji sejak dini kepada anak didik.

Sementara itu Nurhafizah Kepala TKIT Raudhatul Jannah mengatakan seluruh siswa TKIT RJ berjumlah 52 anak diikutsertakan dalam kegiatan manasik haji cilik, namun hanya 47 anak, sedangkan 5 anak izin tidak dapat mengikuti pelaksanaan manasik haji.

“Kami berharap semua anak didik bisa berpartisipasi dalam agenda manasik haji yang diadakan sekali dalam setahun. Mungkin karena kesibukan orang tua sehingga tidak dapat mengantar anaknya ke tempat manasik, dan ada juga yang lagi kurang sehat sehingga tidak bisa hadir seluruhnya,” jelas Nurhafizah.

Sementara itu Inmas Devi Merdekawati selaku Pengelola TKIT Raudhatul jannah dibawah Yayasan Bima Tadzkiya yang turut serta dalam kegiatan Manasik Haji Cilik ini menilai bahwa kegiatan ini sangat positif bagi pengetahuan anak terkait pelaksanaan ibadah haji.

“Setiap TK mendapat kloter masing-masing dan TKIT Raudhatul Jannah mendapat nomor kloter 133 dan 134. Pelaksanaan manasik haji dilakukan mulai dari pemberangkatan, mengambil miqot, pelaksanaan tawaf atau mengelilingi miniatur ka’bah, wukuf, sai dari shafa ke marwa, lempar jumrah, tahallul, dan shalat sunnah dua rakaat di dalam Masjid Ilamic Center. Semua tertata dengan baik dan sistematis,” ujar Inmas Devi. (mun)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.