ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Gelar Open House

October 20, 2022 by  
Filed under Samarinda

Share this news

SAMARINDA – Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BPVP) Samarinda menggelar Open House, acara yang diselenggarakan selama 2 (dua) hari berturut-turut dari hari ini, Rabu (19/10/2022) sampai dengan 20 Oktober 2022 mendatang.

Kegiatan bulan vokasi, BPVP di seluruh Indonesia serempak menyelenggarakan kegiatan Open House mulai tanggal 17-21 Oktober 2022, yang puncaknya akan diselenggarakan Festival Pelatihan Vokasi di Jakarta Convention Center pada tanggal 28-30 Oktober 2022.

Acara dihadiri Wali Kota Samarinda, Andi Harun, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Timur, Kepala Balai K3 Samarinda, Direktur Cabang BPJS Ketenagakerjaan Samarinda, Komisi IV DPRD, Kepala BNN Tanah Merah, Direktur Bank Indonesia, Direktur Bank Kaltimtara, Politeknik Negeri Samarinda berlangsung meriah.

Kegiatan dirangkai dengan kegiatan Job Fair/Pameran Bursa Kerja, akan diselenggarakan pameran produk alumni pelatihan, talkshow, kompetisi alumni, peragaan busana, dan panggung hiburan. Sebanyak 180 lowongan kerja dari 41 mitra industri akan dibuka pada saat penyelenggaraan kegiatan tersebut.

“Kegiatan Open House ini tentunya memberi kesempatan bagi para Alumni BPVP dan masyarakat umum untuk memiliki pekerjaan di bidangnya masing-masing, sumber daya manusia yang berdaya saing tinggi tentunya terus kita butuhkan menyusul Ibu Kota Nusantara yang telah ditetapkan di Kalimantan Timur, tentunya Kompetisi para Alumni tersebut bisa menjadi ajang peningkatan kualitas dan produktivitas khususnya di wilayah Kaltim ini,” kata Andi Harun memberikan apresiasi.. (dw/kf/adv)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.