ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

DPK Kaltim Gandeng Geram Gelar Workshop Menulis Buku

March 3, 2023 by  
Filed under Kalimantan Timur

Share this news

SAMARINDA – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kaltim menggandeng Gerakan Ayo Menulis (GERAM) menggelar Workshop Menulis Buku, Jumat (3/3/2023).

Acara yang dihadiri Penasehat GERAM yang juga Wakil Gubernur Kalimantan Timur Hadi Mulyadi dan , Kepala DPK Kaltim, Muhammad Syafranuddin diikuti masyarakat dari berbagai latar belakang. Sementara narasumber pada workshop yang digelar dua hari tersebut menghadirkan Awaluddin Syaddad selaku mentor ribuan penulis.

Ketua DPK Kaltim Syafranuddin menuturkan workshop menjadi ladang bagi masyarakat untuk mengasah keterampilannya lebih baik dalam menulis. Acap kali, menulis juga bukan merupakan hal yang mudah untuk dilakukan.

Ia berharap acara ini dapat mendorong para penulis hingga masyarakat Kaltim semakin terpacu dan percaya diri dengan kemampuan dalam menulis.

Ia turut menuturkan peran perpustakaan tidak hanya menjadi tempat koleksi buku, melainkan turut menjadi tempat untuk mengembangkan keterampilan khususnya pada aktivitas literasi yang sesuai dengan program perpustakaan berbasis inklusi sosial.

“Menulis dan literasi dua hal yang tidak dapat dipisahkan. Dua hal tersebut kunci penting dalam mewujudkan masyarakat Kaltim yang cerdas,” ucap Syafranuddin. (adv dpk kaltim)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.