ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

PT WKP Salurkan Bantuan Tempat Sampah Untuk PASUM Desa Sesulu

August 12, 2023 by  
Filed under Serba-Serbi

Share this news

PT Waru Kaltim Plantation (WKP) terus menunjukkan komitmennya terhadap peningkatan kesehatan dan kebersihan masyarakat di wilayah Desa Sesulu dengan menyumbangkan 5 set tempat sampah organik dan nonrganik. Bantuan ini secara resmi diserahkan dalam sebuah upacara simbolis di Masjid Besar Desa Sesulu yaitu Masjid Darussalam.

Bantuan berupa tempat sampah ini diserahkan oleh Zakaria, Asisten Sustainability/CSR PT WKP, kepada H. Rahman, Kepala Desa Sesulu didampingi staf desa,  pada Jumat (11/8/2023). Bantuan ini sebagai bentuk komitment PT WKP akan kepeduliannya terhadap peningkatan kesehatan dan kebersihan masyarakat di wilayah desa ring-1 perusahaan.

Eko Andrianto, Administrator PT WKP, mengungkapkan harapannya bahwa bantuan ini akan memberikan manfaat signifikan dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya kebersihan lingkungan dan kesehatan masyarakat.

“Pemberian tempat sampah ini meruapakan salah satu bentuk kepedulian kami terhadap lingkungan sekitar perusahaan. Harapannya, ini bisa bermanfaat dan dapat digunakan maksimal untuk kebersihan PASUM desa khususnya Masjid, TPA dan Langgar,” ucap Eko Andrianto.

Menurut Eko Andrianto bantuan ini juga merupakan bentuk dukungan penuh perusahaan  pada setiap program kebersihan lingkungan yang dilakukan desa dan berharap pengelolaan lingkungan yang telah dilakukan akan memunculkan nilai pemberdayaan masyarakat, selain  memberikan wawasan untuk mengelola lingkungan secara alami.

Rahman, Kepala Desa Sesulu, menyampaikan terimakasih kepada PT WKP atas bantuan yang diberikan. Tempat sampah ini sangat dibutuhkan untuk PASUM di Desa Sesulu, terutama di Masjid, Langgar, dan TPA.

“Penempatan tempat sampah di lokasi strategis akan membantu menjaga kebersihan lingkungan dan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam membuang sampah dengan benar,” ujar H. Rahman.

Asisten CSR PT WKP Zakaria mengatakan jika sampah saat ini menjadi momok di setiap desa maupun kelurahan. Oleh sebab itu, dalam pengelolaannya harus tepat sehingga tidak menimbulkan masalah baru ke depannya,” ucap Zakaria.

Zakaria juga menegaskan, perusahaan selalu menjalankan program Corporate Social Responsibility (CSR) berdasarkan empat pilar utama yaitu Pendidikan, Kesehatan, Ekonomi, dan Lingkungan.

“Dengan dukungan ini, PT WKP berharap dapat menciptakan keseimbangan antara nilai ekonomi dan sosial, serta memberikan solusi terhadap persoalan dan permasalahan yang dihadapi masyarakat,” tutur Zakaria. (*)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.